Tujuan Terkait

Peduli Kesejahteraan Pekerja Seni Peran, Prilly Latuconsina Ikut Dorong RUU Ketenagakerjaan

Rizka Rachmania - Kamis, 28 Maret 2024
Prilly Latuconsina tunjukkan kepeduliannya akan kesejahteraan para pekerja seni peran.
Prilly Latuconsina tunjukkan kepeduliannya akan kesejahteraan para pekerja seni peran. Instagram/prillylatuconsina

Parapuan.co - Prilly Mahatei Latuconsina atau yang akrab dikenal sebagai Prilly Latuconsina menggaungkan pentingnya kesejahteraan para pekerja seni peran alias aktor.

Bergelut di dunia hiburan saat dirinya memasuki SMA hingga kini usianya mencapai 27 tahun, tentu banyak asam dan garam dunia hiburan yang sudah ia lewati.

Jika dulunya Prilly aktif sebagai aktor di depan layar, memerankan banyak peran dan karakter di berbagai film maupun series, kini Prilly menjajal peran baru.

Peran baru itu bukan karakter yang harus ia mainkan di depan layar kaca, sebaliknya justru di balik layar. Ia mulai menjadi produser untuk rumah produksi Sinemaku Pictures tahun 2020.

Menjadi seseorang yang aktif di depan maupun kini di balik layar juga, Prilly Latuconsina nyatanya menaruh perhatian lebih terhadap kesejahteraan para aktor.

Ia mengungkapkan bahwa kesejahteraan para aktor itu bergantung pada produser, bagaimana kebijakan dari produser itu akan memengaruhi kesejahteraan aktor.

"Sejahtera atau tidaknya (aktor), itu tergantung kebijakan dari produser,  bagaimana dia jam kerjanya, apa fasilitas yang dia berikan untuk kru-kru di saat syuting itu," ucapnya dalam acara Netflix dalam rangka Hari Film Nasional, Rabu, (27/3/2024) di Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat.

Prilly mengakui bahwa sudah ada beberapa kebijakan yang ia terapkan sebagai produser di rumah produksi Sinemaku Pictures, demi setidaknya memberikan kesejahteraan pada aktornya.

Tak hanya itu, Prilly juga aktif mendorong RUU Ketenagakerjaan untuk aktor dengan cara terlibat dalam perbincangan dan diskusi bersama Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf). 

Baca Juga: Viral di TikTok Tips Menyeimbangkan Karier dan Pendidikan ala Prilly Latuconsina

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari, program KG Media yang merupakan suatu rencana aksi global, bertujuan untuk menghapus kemiskinan, mengurangi kesenjangan dan melindungi lingkungan.



REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!