Viral di TikTok, Sinopsis Film Dokumenter I Am: Celine Dion dan Jadwal Tayang

Rizka Rachmania - Minggu, 21 April 2024
Viral di TikTok jadwal tayang dan sinopsis film dokumenter I Am: Celine Dion.
Viral di TikTok jadwal tayang dan sinopsis film dokumenter I Am: Celine Dion. Dok. Amazon MGM Studios

Parapuan.co - Viral di TikTok Celine Dion akan merilis film dokumenter perjalanan kariernya sebagai musisi pop yang sukses dan dihormati.

Beberapa video viral di TikTok bahkan sudah menampilkan sekilas first look dari film dokumenter Celine Dion yang bertajuk I Am: Celine Dion.

Kalau Kawan Puan sudah sempat melihat video viral di TikTok tentang ini, pasti jadi penasaran seperti apa sinopsis film dokumenter I Am: Celine Dion.

@etnews.fans Celine Dion Shares First Look at I Am: Celine Dion Doc #celinedion #entertainment #film #popmusic ♬ original sound - Entertainment Tonight

Dapat dipastikan bahwa alur cerita film dokumenter Celine Dion akan mengikuti perjalanan karier sang diva sebagai musisi internasional.

Garis besar sinopsis film I Am: Celine Dion pun bakal seputar momen penting dalam kehidupan dan karier Celine Dion.

Celine Dion memang salah satu artis paling dikenal, dihormati, dan sukses dalam sejarah musik pop.

Perempuan kelahiran Quebec, sebuah kota kecil 50 kilometer dari Montreal, 30 Maret 1968, ini telah menyabet beragam penghargaan sepanjang kariernya.

Celine Dion pernah meraih Legend Award World Music Awards tahun 2007, Artist of The Year CBC Music Awards Canada tahun 2014, dan Icon Award Billboard Music Award Amerika Serikat tahun 2016.

Sangat pantas jika dirinya kemudian merilis film dokumenter tentang perjalanan karier dan kehidupannya selama ini.

Baca Juga: Viral di TikTok Film Eksil, Dokumenter Karya Lola Amaria Soal Mahasiswa yang Terbuang

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Film Sebelum Tujuh Hari: Fanny Ghassani Buat Perjanjian Mengerikan