5 Keseruan Fancon Cha Eun-woo di Jakarta: Janji Selalu Ada untuk Aroha

Tim Parapuan - Senin, 22 April 2024
Suasana fan concert Cha Eun-woo.
Suasana fan concert Cha Eun-woo. (Instagram/eunwo.o_c)

Parapuan.co - Cha Eun-woo sukses menggelar fan concert Mystery Elevator di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, pada Sabtu (20/4/2024).

Eun-woo sendiri adalah member boyband K-Pop ASTRO yang saat ini sedang tur dunia dengan konser solonya.

Melihat wajah Eun-woo di layar besar panggung, antusiasme para penggemarnya terdengar riuh. 

Meski Eun-woo sudah sempat hadir datang ke Jakarta pada Januari 2024 dalam acara Golden Disc Awards (GDA), antusiasme penggemar tidak berkurang.

Lalu, apa saja keseruan fan concert Eun-woo? Simak selengkapnya di bawah ini:

1. Sapa Penggemar dengan Bahasa Indonesia

Penampilan Cha Eun-woo dibuka dengan dua lagu. 

Sesaat ia selesai bernyanyi, Eun-woo segera menyapa Aroha (sebutan untuk penggemar ASTRO).

Menariknya, ia menyapa dengan menggunakan Bahasa Indonesia dan terdengar fasih!

Baca Juga: Fancon Cha Eun Woo di Jakarta 2024, Ini 3 Informasi Penting yang Perlu Fans Perempuan Ketahui

"Apa kabar? Saya Cha Eun-woo," ucapnya yang langsung direspons teriakan penggemarnya.



REKOMENDASI HARI INI

Film Sebelum Tujuh Hari: Fanny Ghassani Buat Perjanjian Mengerikan