Single ZICO dan Jennie SPOT! Sukses Duduki Puncak Tangga Lagu di Dunia

Tim Parapuan - Kamis, 2 Mei 2024
Single SPOT! Jennie dan Zico sukses duduki puncak tangga lagu dunia.
Single SPOT! Jennie dan Zico sukses duduki puncak tangga lagu dunia. (Soompi)

Parapuan.co - Pada Jumat (26/4/2024) lalu, ZICO menggandeng Jennie BLACKPINK baru saja merilis single berjudul SPOT!.

Lagu itu mendapat sambutan luar biasa dari penggemar ZICO dan tentunya Jennie.

Sesaat setelah perilisannya, lagu ini langsung menjadi viral dan dilantunkan oleh banyak orang.

Terlebih penggemar Jennie, single ini sangat spesial karena termasuk karya comeback dari member BLACKPINK.

Menariknya lagi, SPOT! sukses mengambil alih seluruh tangga lagu di Korea dan di dunia loh Kawan Puan, mengutip dari soompi.com.

Rekor yang dicetak pun terbilang luar biasa karena hanya butuh waktu dalam satu hari saja.

Belum selesai sampai di situ, keesokannya (27/4/2024), SPOT! sukses menyabet nomor teratas di Top 100 Melon.

Angka yang diperoleh SPOT! ini membuatnya menjadi Bugs' real-time chart dan Genie's real-time.

Tak hanya itu, berbagai negara lain juga ikut merasakan hebohnya lagu ZICO dan Jennie.

Baca Juga: Viral di TikTok, Makna Lagu SPOT! Milik ZICO Bareng Jennie BLACKPINK

Sumber: Soompi
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Film Sebelum Tujuh Hari: Fanny Ghassani Buat Perjanjian Mengerikan