Hari Sungai Nasional, SayaPilihBumi dan Kompas Gramedia Gelar Aksi Bersih-Bersih Sungai

Arintha Widya - Senin, 29 Juli 2024
Aksi bersih-bersih sungai yang dilakukan SayaPilihBumi bersama Kompas Gramedia di Sungai Grogol.
Aksi bersih-bersih sungai yang dilakukan SayaPilihBumi bersama Kompas Gramedia di Sungai Grogol. Press Release

Parapuan.co - Kawan Puan, sebagian darimu mungkin baru tahu bahwa tanggal 27 Juli kemarin diperingati sebagai Hari Sungai Nasional.

Dalam rangka Hari Sungai Nasional, SayaPilihBumi berkolaborasi dengan sejumlah pihak mengadakan kegiatan River Clean Up atau membersihkan sungai.

Pihak-pihak tersebut antara lain National Geographic Indonesia, Corporate Communication Kompas Gramedia, dan River Defender.

Kesemuanya mengadakan kegiatan River Clean Up di area sungai sekitar lingkungan Kompas Gramedia, Palmerah Selatan, Jakarta.

Kegiatan yang berlangsung pada Sabtu pagi, 27 Juli 2024, ini diikuti oleh 79 relawan.

Mereka terdiri atas karyawan internal Kompas Gramedia dan komunitas pecinta lingkungan.

Acara ini turut dihadiri oleh Andi Budiman selaku CEO KG Media dan Dhanang Radityo selaku Managing Director Grid Network.

Sungai di sekitar wilayah Kompas Gramedia dipilih menjadi lokasi pembersihan, karena merupakan bagian dari Sungai Grogol yang melewati perumahan warga di sekitar Kompas Gramedia di Palmerah.

Oleh karena itu, pembersihan sungai dari sampah ini diharapkan dapat menciptakan aliran air yang lebih bersih.

Baca Juga: Bersih-Bersih Rumah setelah Lebaran 2024 Mulai dari Mana? Ini Tipsnya

Penulis:
Editor: Arintha Widya


REKOMENDASI HARI INI

Perempuan Ingin Jadi Detektif? Kenali Dulu Bedanya dengan Polisi Biasa