Mengenal Tren Alis Feather Brow, Lengkap dengan Tips Membuatnya

Saras Bening Sumunar - Sabtu, 21 September 2024
Mengenal tren alis feather brow.
Mengenal tren alis feather brow. Freepik

Parapuan.co - Belakangan tren alis feather brow sedang viral di TikTok.

Tak sedikit pula Kawan Puan yang bereksperimen dengan model alis satu ini.

Apalagi tren alis feather brow sudah digunakan oleh sederet artis Hollyood ternama.

Seperti Kendal Jenner, Hailey Bieber, Kyle Jenner, hingga Bella Hadid menggunakan model alis feather brow.

Buat kamu yang masih asing dengan apa itu feather brow, yuk kita simak ulasan berikut ini!

Apa itu feather brow?

Dikutip dari laman Glamorfeather brow merupakan model alis natural ala tahun 90-an dan kembali menjadi tren tahun ini.

Feather brow adalah teknik penataan alis yang terinspirasi dari tampilan bulu (feather) yang lembut dan alami.

Teknik ini fokus untuk menyisir alis ke atas, sehingga menciptakan efek berbulu tetapi tetap terlihat alami.

Baca Juga: Agar Hasilnya Terlihat Natural, Ini 3 Tips Membuat Alis untuk Pemula



REKOMENDASI HARI INI

Film Sebelum Tujuh Hari: Fanny Ghassani Buat Perjanjian Mengerikan