Parapuan.co - Saat berlibur, menginap di hotel mungkin terdengar seperti aktivitas biasa.
Meski begitu, ada beberapa etika menginap di hotel yang sebaiknya diketahui oleh para tamu.
Hal ini tentunya untuk menjaga kenyamananmu dan tamu lainnya yang menginap di hotel.
Sayangnya, masih banyak dari Kawan Puan yang belum mengetahui bagaimana etika menginap di hotel.
Lantas, apa saja etika menginap di hotel yang sebaiknya diketahui para tamu? Merangkum dari laman Kompas.com, berikut penjelasannya:
1. Hindari Menggunakan Sandal Hotel ke Luar Kamar
Etika menginap di hotel yang pertama adalah hindari menggunakan sandal hotel untuk ke luar kamar.
Masih banyak tamu yang menggunakan sandal hotel untuk beraktivitas di luar kamar.
Selain tidak enak dipandang, sebenarnya menggunakan sandal hotel ke luar kamar dianggap kurang sopan apalagi jika kamu menginap di luar negeri.
Baca Juga: Staycation Akhir Pekan, Hindari 4 Kesalahan Ini saat Menginap di Hotel