Jaga Profesionalitas, Ini Cara Menolak Tawaran Kerja Via WA dan Email

Arintha Widya - Kamis, 26 September 2024
Cara menolak tawaran kerja via email maupun WhatsApp.
Cara menolak tawaran kerja via email maupun WhatsApp. Thx4Stock

Parapuan.co - Kawan Puan, adakalanya kita mungkin terpaksa menolak tawaran kerja dari suatu perusahaan.

Ada banyak hal yang menyebabkan seseorang menolak tawaran kerja, misalnya ada kesempatan lain dengan gaji lebih baik, budaya kerja, posisi yang kurang sesuai pengalaman, dan sebagainya.

Apapun penyebabnya, ada cara menolak tawaran kerja yang membuatmu tetap dianggap profesional sehingga tidak menyinggung pihak perusahaan yang menawarkan pekerjaan.

Bagaimana caranya? Berikut informasi lengkapnya beserta contoh kalimat menolak tawaran kerja via WhatsApp maupun email seperti dikutip dari Jobstreet!

1. Sampaikan Ucapan Terima Kasih

Mulailah dengan menyampaikan rasa terima kasih kepada perusahaan atas tawaran pekerjaan yang diberikan.

Tunjukkan penghargaan atas kesempatan yang diberikan, serta proses seleksi yang mungkin telah kamu jalani.

Contoh: "Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Bapak/Ibu dan tim dari [Nama Perusahaan] atas kesempatan yang diberikan kepada saya.

Saya sangat menghargai waktu serta usaha yang telah dilakukan selama proses rekrutmen."

Baca Juga: Sudah Lolos Lowongan Kerja, Begini Cara Menolak Jika Dapat Offering Letter Lain

Sumber: Jobstreet
Penulis:
Editor: Arintha Widya


REKOMENDASI HARI INI

7 Penyanyi Ini Memeriahkan Konser Lost In Harmony Isyana Sarasvati