Liburan Akhir Tahun Makin Meriah, Ini 3 Tradisi Natal di Berbagai Negara

Citra Narada Putri - Kamis, 21 November 2024
Tradisi natal.
Tradisi natal. (Unsplash)

Parapuan.co - Natal, hari kelahiran Yesus Kristus, adalah perayaan yang dinantikan oleh jutaan umat Kristiani di seluruh dunia.

Lebih dari sekadar hari libur, Natal menjadi momen berkumpul bersama keluarga, berbagi kasih, dan merenungkan makna kehidupan.

Namun, tahukah Kawan Puan bahwa cara merayakan Natal sangat beragam di berbagai belahan dunia?

Dari tradisi menghiasi pohon Natal hingga ritual unik yang hanya ditemukan di suatu daerah tertentu, perayaan Natal menyajikan kaleidoskop budaya yang menarik untuk dipelajari.

Christmas on A Great Street, Singapura

Christmas on A Great Street, Singapura.
Christmas on A Great Street, Singapura. (Unsplash)

Christmas on A Great Street yang berpusat di distrik belanja Orchard Road merupakan acara Natal tahunan di Singapura.

Sepanjang bulan November dan Desember, jalan Orchard Road akan dihiasi dengan lampu berkelap-kelip, ornamen Natal yang semarak, hingga pertunjukan multimedia luar ruang yang spektakuler.

Selain itu, pengunjung juga dapat mendatangi area ‘The Great Christmas Village’ yang menyuguhkan panggung hiburan, kuliner, kios, serta wahana karnival.

Baca Juga: Sambut Thanksgiving dan Natal, Restoran Mewah Ini Suguhkan Menu Istimewa



REKOMENDASI HARI INI

Liburan Akhir Tahun Makin Meriah, Ini 3 Tradisi Natal di Berbagai Negara