Love Language Physical Touch Bukan Sebatas Hubungan Intim, Ini Penjelasannya

Saras Bening Sumunar - Selasa, 25 Februari 2025
Love language physical touch bukan sekedar melakukan hubungan seksual.
Love language physical touch bukan sekedar melakukan hubungan seksual. kali9

Parapuan.co - Ketika berbicara tentang love languange atau bahasa cinta, setiap orang tentu memiliki cara berbeda untuk menerima dan mengekspresikannya.

Begitu juga tentang konsep love languange physical touchbahasa cinta satu ini mengarah pada cara seseorang mengekspresikan perasaannya melalui sentuhan dibandingkan kata-kata atau memberi hadiah.

Seseorang dengan bahasa cinta physical touch merasa senang memberikan dan menerima kasih sayang dalam bentuk sentuhan atau kedekatan fisik.

Di sisi lain, masih banyak orang yang mengidentikkan love languange physical touch dengan urusan seksual saja.

Padahal kenyataannya tidak demikian, Kawan Puan.

Sering kali, physical touch dikaitkan dengan hubungan intim.

Memang bagi sebagian pasangan, keintiman fisik adalah bagian penting dalam hubungan mereka.

Namun, sebenarnya love language physical touch bukan hanya tentang hubungan seksual saja melainkan sentuhan yang lembut dan penuh cinta.

Sentuhan dalam hubungan romantis memiliki makna yang jauh lebih dalam daripada sekadar aspek seksual.

Baca Juga: Perbedaan Love Language Datangkan Konflik, Begini Cara Mengatasinya!



REKOMENDASI HARI INI

Promosikan Kosmetik Ilegal, Influencer Hadapi Peringatan Keras dan Tuntutan Hukum