Parapuan.co - Makeup mata atau eye makeup menjadi bagian penting saat merias wajah, terutama bagi Kawan Puan yang ingin tampil maksimal saat lebaran. Teknik ini juga mencakup penggunaan berbagai produk seperti eyeshadow, eyeliner, maskara, hingga alis.
Untuk menghasilkan riasan mata yang maksimal, Kawan Puan butuh produk makeup yang tepat. Salah satunya produk kosmetik ternama asal Korea Selatan Barenbliss yang meluncurkan dua produk inovatif terbarunya.
Kedua produk tersebut adalah Black Eclipse Eyeliner dan Make Me Plushy Eyebrow Duo. Ingin tahu seperti apa kedua produk terbaru Barenbliss ini? Berikut PARAPUAN merangkum ulasan lengkapnya untukmu.
Black Eclipse Eyeliner
/photo/2025/03/20/snapinstapp_482762726_180610456-20250320020826.jpg)
Black Eclipse Eyeliner dirancang untuk memberikan pigmentasi intens, tahan lama, dan aplikasi mudah untuk tampilan mata memukau yang tahan lama.
Eyeliner ini memiliki formula tahan noda dan air yang meluncur mulus dan cepat kering untuk hasil akhir matte yang berani. Teknologi 4X stain former memastikan ketahanan hingga 48 jam, sementara teknologi automatic ink tanker memberikan aliran warna yang konsisten dan terpigmentasi secara intens.
/photo/2025/03/20/snapinstapp_482860956_180609057-20250320020826.jpg)
Baca Juga: 5 Rekomendasi Bulu Mata Palsu untuk Makeup ala Syahrini yang Viral di TikTok