Penggunaannya mudah, hanya perlu oleskan gel lidah buaya atau minyak zaitun pada bagian perut.
Bahan alami ini bahkan juga ampuh menghilangkan stretch mark yang bikin ibu nggak pede.
Gunakan secara merata pada perut setelah mandi dengan rutin sampai rasa gatal berkurang.
Baca Juga: Ini Rekomendasi Kegiatan untuk Membuat Ibu Hamil Agar Tetap Bahagia
2. Kenakan pakaian yang nyaman
Menjaga penampilan memang sangat penting, termasuk ketika berpakaian.
Tapi saat kita sedang hamil yang terpenting utamakan kenyamanan.
Gunakan pakaian berbahan katun yang bisa menyerap keringat.
Hindari menggunakan baju terlalu ketat sehingga membuat ruang gerak terbatas dan tak bebas beraktivitas.
Namun kenakan pakaian yang cukup longgar sebagai langkah untuk mengatasi rasa gatal di perut.
Dengan demikian, ibu juga tetap nyaman selama beraktivitas.