Sebab gairah bersemayam di hati.
Guna menemukannya, kita harus mengikuti panggilan hati itu dengan melakukan tindakan konkret.
Lebih lanjut, Oprah.com membeberkan empat tindakan atau cara nyata untuk membantu menemukan gairah pada diri kita sebagai berikut.
Cintai Apa yang Kita Lakukan
Mulai sekarang, cobalah untuk melakukan segala sesuatu dengan sepenuh hati.
Singkatnya, cintailah apapun yang kita lakukan.
Ketika kita mencintai apa yang kita lakukan, kita dapat memperkuat gairah kita dari dalam.
Dengan begitu, gairah yang semula tersembunyi perlahan akan keluar dan kita jadi menemukan gairah kita yang sesungguhnya.
Baca Juga: Kaesang Pangarep Jadi Sorotan Dikabarkan Tinggalkan Kekasihnya, Ini Alasan Pria Melakukan Ghosting
Cari Tema Besar
Untuk langkah yang satu ini, Kawan Puan harus membongkar koleksi buku, majalah, CD, dan DVD milikmu.
Coba bariskan seluruh koleksi itu dan perhatikan baik-baik apakah ada tema besar yang sama atau benang merah di antara semua item itu.
Misal, hampir semua atau bahkan seluruh benda koleksi itu sama-sama bertema mobil.
Entah Kawan Puan punya miniatur mobil, film-film tentang mobil atau bahkan dokumenter mengenai seluk-beluk otomotif, dan benda koleksi lain berbau mobil.
Dengan demikian, bisa dibilang gairah Kawan Puan terletak pada mobil dan dunia otomotif.