Sena berprofesi sebagai seorang musisi cafe dan hidup sebatang kara, ia pun kerap kali merasa kesepian.
Ia bertemu dan jatuh cinta dengan April (Michelle Ziudith), seorang anak keturunan bangsawan yang kaya raya.
Orang tua April sangat protektif dan melarangnya bergaul dengan sembarang orang apa lagi menjalin hubungan asmara dengan mereka.
Sena dan April adalah sepasang kekasih yang memiliki perasaan yang sangat dalam dan saling mencintai.
Sayangnya, hubungan mereka terhalang oleh restu orang tua yang tidak mau anaknya berpacaran dengan seorang musisi.
Ayah April sangat menentang hubungan mereka, hingga melarang keduanya untuk saling bertemu.
Hingga suatu saat Sena bertemu dengan Sanya (Anya Geraldine) seseorang yang mampu mengorbitkan Sena menjadi seorang musisi yang sukses.
Sanya pun sering menghabiskan waktu bersama Sena, menggantikan posisi April sebagai sosok yang mendukungnya.
Baca Juga: Ceritakan Produksi Film Garis Waktu, Hanung Bramantyo Senang Anya Geraldine Terlibat