Mengenal Efek Samping AstraZeneca, Vaksin Kedua yang Dipakai Setelah Sinovac

By Linda Fitria, Rabu, 10 Maret 2021

Ilustrasi pemberian vaksin Covid-19

Parapuan.co - Program vaksinasi kini masih terus berlangsung di Indonesia.

Sejauh ini, Indonesia menggunakan Vaksin Sinovac keluaran dari China.

Namun baru-baru ini telah tiba di Indonesia Vaksin jenis lain, yakni AstraZeneca.

Vaksin AstraZeneca tiba di Indonesia pada Senin (8/3/2021) sebanyak 1,1 juta dosis.

Baca Juga: Bahaya! Dehidrasi Bisa Picu Kecemasan Hingga Ganggu Aktivitas Otak

Sebagai pengetahuan, vaksin ini dikembangkan oleh University Oxford dengan perusahaan AstraZenca menggunakan vektor adenovirus simpanse.

Untuk efikasinya sendiri, vaksin AstraZeneca memiliki efikasi 62,1 persen dan sudah memenuhi syarat WHO.

Kendati dinyatan aman, nyatanya program vaksinasi tetap menjadi pro dan kontra.

Pro kontra vaksin yang selama ini muncul sendiri tak jauh-jauh soal efek samping yang akan ditimbulkan.

Baca Juga: Bikin Takjub! Rebel Wilson Berhasil Menurunkan Berat Badan, Ini Rahasianya