Beda Warna Beda Kandungan, Yuk Kenali Karakter Gizi pada Buah dan Sayuran Ini

By Hananda Praditasari, Minggu, 14 Maret 2021

Ilustrasi sayur dan buah

Parapuan.co -  Kawan Puan tahukah kamu bahwa sayuran dan buah-buahan memiliki kategori warna yang berbeda?

Menariknya, dalam setiap warna yang buah dan sayur miliki ternyata menunjukkan kandungan nutrisi yang berbeda.

Bahkan buah dan sayur tersebut mempunyai manfaat kesehatan yang berbeda dari tiap warnanya.

Baca Juga: Memiliki Kandungan Rendah Kalori, Ahli Gizi Ungkap Manfaat Konsumsi Sayur

Melansir dari steptohealth.com, Sabtu (13/03/2021), berikut adalah sumber utama vitamin dari buah dan sayur yang dapat Kawan Puan ketahui melalui jenis masing-masing warna.

1. Warna merah

Warna merah pada buah dan sayur memiliki kandungan vitamin C dan beta karoten.

Makanan merah berperan sebagai antioksidan, berdasarkan penelitian yang dipublikasikan di British Journal of Pharmacology.

Golongan buah dan sayurdengan warna merah tersebut seperti stroberi, raspberry, ceri, blueberry, paprika merah, atau tomat.