Segalanya Harus Tepat, Ketahui 5 Tanda Kamu Terlalu Perfeksionis

By Ericha Fernanda, Sabtu, 17 April 2021

Tanda kamu perfeksionis

Parapuan.co - Kawan Puan, menetapkan standar untuk diri kita sendiri terkait pekerjaan, hobi, dan kehidupan pribadi adalah suatu hal yang wajar.

Sebab menetapkan standar dan tujuan merupakan cara paling efektif untuk terus bekerja menuju apa yang kita inginkan dalam hidup.

Tentu saja, serius tentang pencapaian dan meraih kesuksesan pribadi itu penting.

Baca Juga: Biar Bahagia, Ini 7 Tips Melakukan Self Love dalam Keseharian

Namun sebagai manusia kita tetap memerlukan keseimbangan dalam hidup.

Di mana ada pencapaian, di situ juga ada kegagalan dan proses belajar yang harus kita lewati.

Membuat kesalahan dan kegagalan itu sudah menjadi jalan hidup tiap manusia, tidak semua keberhasilan diraih dalam sekali jalan.

Kawan Puan, menjadi terlalu perfeksionis ternyata bisa tidak menyisakan ruang untuk kesalahan, dan tidak sehat bagi kita karena bisa menjauhkannya dengan orang lain.

Melansir dari Her Beauty, berikut tanda-tanda kamu terlalu perfeksionis.

Yuk simak sama-sama!

1. Tidak pernah puas

Bahkan ketika telah mencapai tujuan yang sangat sulit, seorang perfeksionis akan tetap merasa itu tak akan cukup.

Secara mental si perfeksionis meremehkan pencapaian mereka sendiri.