Mencegah Penuaan, Berikut 4 Manfaat Wortel untuk Kulit Wajah Kita

By Rizqy Rhama Zuniar, Minggu, 23 Mei 2021

Manfaat wortel

Parapuan.co - Selain baik bagi kesehatan mata, rupanya wortel juga bermanfaat untuk kulit wajah loh.

Mungkin Kawan Puan tak banyak yang tahu, bahwa kandungan dalam wortel berkhasiat untuk kesehatan kulit wajah.

Ada beberapa manfaat wortel untuk kulit wajah yang banyak orang belum tahu.

Baca Juga: Muncul Jerawat di Bibir? Begini Cara Mengatasinya Menurut Ahli

Kandungan yang terdapat dalam wortel rupanya juga sangat baik untuk kesehatan kulit wajah.

Berikut, PARAPUAN telah merangkum dari Food.ndtv.com tentang beberapa manfaat wortel bagi kulit wajah.

Yuk, simak ada apa saja!

Baca Juga: Body Oil vs. Lotion: Perbedaan Utama dan Manfaat Menggunakannya

1. Masker Wajah untuk Kulit Kering

Wortel kaya akan kalium yang baik untuk mencegah kulit kering.

Masker dari wortel sangat baik untuk melembabkan dan mencerahkan kulit.

Caranya mudah, cukup parut setengah wortel dan haluskan.

Kemudian tambahkan 1 sendok teh madu dan 1 sendok teh susu, lalu aduk.

Oleskan pada wajah, diamkan selama 15, lalu bersihkan dengan air dingin.

2. Masker Wajah untuk Kulit Berminyak

Selain bisa mengatasi kulit kering, masker dari wortel juga menjadi solusi kulit berminyak loh.

Vitamin A dalam wortel dapat mengeluarkan minyak berlebih, menjaga kulit tetap segar dan bebas racun.

Untuk membuat masker ini, campur 1 gelas jus wortel dengan masing-masing 1 sendok makan yogurt, tepung gram, dan jus lemon.

Baca Juga: 6 Gaya Rambut Panjang 2021 Ini Bisa Bikin Penampilanmu Tidak Monoton

Oleskan masker tersebut pada wajah dan leher, diamkan selama 30 menit, lalu bersihkan dengan air hangat.

3. Sebagai Sunscreen Spray

Beta karoten dan karotenoid yang terkandung dalam wortel mampu melindungi kulit dari UVA.

Selain itu, kandungan tersebut juga dapat menghilangkan kulit kecoklatan akibat sinar matahari.

Untuk membuat sunscreen spray, Kawan Puan hanya perlu mencampurkan jus wortel dan air mawar ke dalam botol semprot.

Lalu semprotkan pada wajah dan tubuh untuk menjaga kulit tetap terhidrasi dan melawan sinar terik matahari.

4. Solusi Anti Penuaan

Vitamin C yang terdapat dalam wortel dapat meningkatkan produksi kolagen dan menghaluskan kerutan.

Baca Juga: Makan Coklat Bikin Jerawat? Ini 9 Mitos Kecantikan yang Disangkal oleh Pakar

Maka dari itu, wortel baik untuk mencegah penuaan pada kulit wajah.

Caranya pun mudah, cukup campur jus wortel dengan lidah buaya, lalu oleskan secara teratur pada wajah.

Nah, itulah beberapa manfaat wortel untuk kulit wajah yang bisa Kawan Puan terapkan di rumah.

Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!(*)