Anti Ribet dan Pasti Rapi, Ini Cara Mengganti Seprai Tempat Tidur

By Saras Bening Sumunarsih, Jumat, 3 September 2021

Cara mudah mengganti seprai

Parapuan.co – Pernahkah Kawan Puan merasa kesulitan saat akan mengganti seprai?

Mengganti seprai merupakan salah satu kegiatan yang harus dilakukan secara berkala atau dua minggu sekali.

Seprai wajib diganti agar tidak ada bakteri atau tungau yang berbahaya bagi kulit dan kesehatan kita.

Meski harus dilakukan berkala, kadang kita masih merasa kesulitan saat mengganti seprai.

Beberapa hal yang membuat kita kesulitan ialah seprai yang sulit untuk rapi hingga akhirnya akan membuatmu malas untuk menggantinya.

Padahal jika tidak diganti secara rutin, seprai yang telalu lama digunakan dapat menimbulkan beberapa risiko penyakit seperti penyakit pernapasan.

Melansir dari Hillary Bernstein, ada beberapa cara mudah mengganti seprai tempat tidur. Berikut cara mudah mengganti seprai yang wajib Kawan Puan ketahui: 

Pertama, Kawan Puan harus merenggangkan seprai di atas kasur.

Sebelum merenggangkan seprai, ada baiknya jika kamu mengetahui ukuran kasur terlebih dahulu. Selanjutnya, sesuaikan dengan ukuran seprai.

Jika kasur dan seprai tidak memiliki ukuran yang sesuai, Kawan Puan pasti akan kesulitan saat proses pemasangannya. Oleh karena itu, sesuaikan ukuran seprai dan kasur.

Baca Juga: Ternyata, Kualitas Tidur Kita Dipengaruhi 5 Hal di Kamar Tidur Ini!