4 Kebiasaan Ini Bisa Picu Kulkas di Rumahmu Meledak! Apa Saja?

By Saras Bening Sumunarsih, Jumat, 24 September 2021

Hal-hal yang dapat membuat kulkas meledak.

Parapuan.co Kulkas atau lemari pendingin menjadi salah satu alat elektronik yang wajib ada di rumah.

Kulkas digunakan untuk menyimpan makanan dan minuman, agar dingin dan tetap awet dalam waktu lama. 

 

Namun, tidak semua makanan dan minuman dapat diletakkan di dalam kulkas.

Terlebih jika makanan atau minuman tersebut diletakkan pada posisi yang salah. Ini justru dapat memicu kulkas meledak.

Selain kesalahan menyimpan makanan, ada faktor lain yang dapat menyebabkan kulkas meledak. Apa saja?

Pertama, meletakkan barang elektronik di atas kulkas.

Kawan Puan mungkin memanfaatkan bagian atas kulkas yang kosong untuk digunakan sebagai media penyimpanan.

Namun, ini justru bisa menjadi risiko kulkas meledak.

Terlebih jika Kawan Puan meletakkan benda eletronik seperti remote hingga handphone.

Pancaran gelombang elektromagnetik yang dipancarkan dari barang elektronik dapat mengganggu sistem pendingin kulkas.

Untuk itu, hindari melakukan hal semacam ini. Ingatkan pada penghuni rumah lainnya untuk tidak meletakkan benda elektronik apapun di atas kulkas.

Baca Juga: Simak! Ini 5 Cara Menggunakan Cuka Putih untuk Bersihkan Pakaian

Kedua, jangan meletakkan minuman bersoda ke dalam freezer. Minuman bersoda mengandung banyak gas karbon dioksida.

Saat dikeluarkan, maka suhu sekitar minuman tersebut akan melonjak dan menyebabkan gas di dalam minuman sulit dilepaskan.

Sehingga begitu kaleng dibuka, akan menimbulkan ledakan yang dapat melukai orang sekitar.

Ketiga, hindari meletakkan bahan bakar seperti bensin di dekat kulkas.

Kulkas memiliki volume yang terbatas sangat mudah membentuk area ledakan.

Jika kulkas menunjukan percikan api saat dinyalakan, meskipun kecil ini juga dapat menyebabkan ledakan.

Baca Juga: Sulit Produktif? Ini 5 Tips Menata Ruangan untuk Meningkatkan Produktivitas

Terakhir, dry ice di freezer.

Suhu di area freezer dalam kulkas biasanya berada di bawah -30 Celcius. Suhu ini ternyata dapat membantu proses sublimasi dari benda padat ke gas.

Jika es kering bisa tersublimasi menjadi gas maka, volumenya akan berubah menjadi lebih besar bahkan hingga 800 kali.

Bayangkan saja, lingkungan yang tertutup rapat seperti kulkas akan meledak karena adanya peningkatan tekanan.

Ledakan ini tidak hanya akan menimbulkan kerusakan tetapi juga membahayakan penghuni rumah.

Nah Kawan Puan, itu tadi beberapa hal yang dapat menyebabkan kulkas meledak.

Untuk itu, hindari untuk melakukan hal-hal di atas ya! (*)

Baca Juga: 6 Manfaat Cuka Putih untuk Membersihkan Rumah, Salah Satunya Microwave