Pijat Bayi Memperkuat Ikatan Ibu dan Anak, Begini Cara dan Manfaatnya!

Aghnia Hilya Nizarisda - Kamis, 18 Februari 2021
Begini cara dan manfaat pijat bayi yang bisa memperkuat ikatan orangtua dan anak.
Begini cara dan manfaat pijat bayi yang bisa memperkuat ikatan orangtua dan anak. iStock

Parapuan.co - Orangtua memiliki peran penting selama masa periode emas bayi yang berlangsung selama 1.000 hari pertamanya.

Pada periode tersebut otak bayi berkembang paling cepat, sistem pencernaan berkembang hingga menguat, dan fungsi kognitif mereka terbentuk.

Makanya, pada masa-masa inilah ikatan ibu dan anak yang dijalin akan jadi sangat kuat. Nah, salah satu yang bisa dilakukan untuk memperkuatnya ialah pijat bayi.

Bisa begitu karena, kontak fisik ialah hal penting yang dapat dilakukan sebagai ikatan emosional pertama dalam tahap perkembangan anak.

Baca Juga: Ini Pentingnya Mengajarkan Body Positivity ke Anak Sejak Dini

Bahkan, kontak fisik jadi salah satu kunci untuk kesehatan dan perkembangan bayi. Rupanya, kontak fisik akan menstimulasi atau merangsang indera si kecil.

Melansir dari Nova.id, salah satu kontak fisik yang bisa Kawan Puan lakukan secara rutin sebagai orangtua ialah ritual stimulasi pijat bayi.  

"Pijat bayi ini memiliki banyak manfaat termasuk memperkuat ikatan ibu dan anak," ujar dr. Bernie Endyarni Medise, SpA (K), MPH, konsultan tumbuh kembang pediatri sosial.

Lantas bagaimana cara melakukannya?



REKOMENDASI HARI INI

Ide Makeup Simpel untuk Rayakan Tahun Baru, Cocok buat Pemula