Bahas Keuangan dengan Pasangan Rentan Konflik? Ini 3 Tips Agar Lancar!

Aghnia Hilya Nizarisda - Minggu, 21 Februari 2021
Tips membahas keuangan dengan pasangan agar menghindari konflik.
Tips membahas keuangan dengan pasangan agar menghindari konflik. torwai

Parapuan.co - Perkara keuangan selalu menjadi topik yang sensitif untuk dibicarakan oleh dan dengan setiap orang, termasuk dengan pasangan.

Justru tidak jarang pembahasan keuangan dengan pasangan rentan memicu konflik karena berkaitan dengan pride dan status yang dimiliki seseorang.

Akan tetapi, pembahasan keuangan dengan pasangan adalah hal yang tak bisa dihindari dalam hubungan, apalagi ketika sudah berumah tangga.

Baca Juga: Pilih Nikah atau Mapan Dulu ya? Ini Saran Psikolog dan Konsultan Keuangan

Melansir dari Nova.id, ada beberapa faktor yang menjadi penyebabnya rentannya konflik ketika membahas keuangan dengan pasangan.

"Biasanya karena tak adanya sikap jujur di antara pasangan saat mengambil keputusan dalam hal pengeluaran keuangan untuk pemenuhan kebutuhan keluarga besar.

Lalu tidak ada transparansi dari masing-masing pasangan, serta adanya tujuan yang berbeda dalam pengelolaan keuangan," ujar Laurentius Sandi, M.Psi., psikolog Personal Growth. 

Nah, agar Kawan Puan terhindar dari konflik dan pembahasan pun lancar, PARAPUAN telah merangkum tiga tips bahas keuangan dengan pasangan. Yuk cari tahu tipsnya!

 

Jangan Menghindar

"Semakin takut dan malas membicarakan keuangan dalam rangka menghindari konflik justru akan memperparah dampak dari konflik itu sendiri.

Permasalahan keuangan jika tidak didiskusikan atau dipendam menjadi hal yang tidak baik karena justru bisa menjadi bom waktu keretakan rumah tangga pasangan," ujar Laurentius.

Bahkan jika permasalahan ini tidak dibicarakan dan diselesaikan, besar kemungkinan akan berpengaruh terhadap kesehatan mental.

Maka dari itu, semakin cepat pasangan membahas dan mencari kesepakatan bersama tentang keuangan maka akan semakin baik pula hubungan ke depannya.

Baca Juga: Bujet untuk Self Love, Begini Tips Ahli Perencana Keuangan Agar Tak Rugi

Terbuka dan Percaya

Kawan Puan dan pasangan perlu saling transparan dan terbuka untuk membuka komunikasi terkait dengan pengelolaan keuangan di dalam keluarga.

Adanya keterbukaan dapat membantu Kawan Puan dan pasangan dalam membangun sikap saling percaya satu sama lain.

Setelah saling terbuka, kita bisa mulai menentukan dan membuat kesepakatan mengenai pengelolaan keuangan yang bijak.

Kita harus mendengarkan dan menerima cara pandang masing-masing individu mengenai keuangan untuk bisa menentukan langkah selanjutnya.

Bisa Kompromi

Kompromi dengan pasangan cara pengelolaan keuangan penting sekali dilakukan. Kawan Puan dan pasangan perlu saling memahami pandangan tentang keuangan.

Dengan begitu, kita bisa menentukan kesepakatan bersama dalam pengelolaan uang. Hal itu ialah salah satu solusi untuk menghindari pertengkaran soal uang dalam rumah tangga.

Jangan lupa, buatlah kesepakatan yang jelas dengan pasangan mengenai peran masing-masing dalam pengelolaan keuangan keluarga. (*)

 



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat