Tentukan nominal yang mampu kamu bayar
Bila saat ini kamu membayar utang dengan angka minimum di tiap bulannya, maka utang akan lunas dalam waktu yang lama.
Untuk melunasi dengan cepat, kamu perlu mengubah metodemu.
Jadi setiap bulannya kamu perlu membayar utang di atas angka minimum.
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan, pertama gunakan anggaran yang kamu miliki untuk melunasi utang.
Kedua, bayar besaran utang dengan nominal yang lebih besar dari biasanya.
Niscaya, utangmu akan segera terlunasi.
Baca Juga: Bujet untuk Self Love, Begini Tips Ahli Perencana Keuangan Agar Tak Rugi
Ingat kenapa kamu berutang
Kamu perlu mengingat apa alasan yang membuat berutang.
Mengingat alasan berutang menjadi obat yang ampuh agar kamu bisa mengendalikan diri.
Jangan sampai terjebak lingkaran utang lagi ya, Kawan Puan. (*)