Agar Selalu Stylish, 3 Motif Busana Tak Lekang Waktu Ini Wajib Ada di Lemarimu

Dinda Tiara Alfianti - Jumat, 26 Februari 2021
Inspirasi outfit
Inspirasi outfit Kolase oleh Stylo.ID

Motif floral
Motif floral

Motif yang satu ini bisa dibilang jadi favorit para wanita yang hobi tampil dengan gaya busana feminin.

Dengan banyaknya bunga-bunga, kesan playful dan modis akan mudah kamu dapatkan saat memakainya nih.

Pilihan busana floral seperti dress, rok, outer hingga celana juga tetap jadi pilihan para pencinta fashion di sepanjang tahun ini.

Baca Juga: Berkilau dan Indah: Ini Tips Agar Rambut Seperti Artis Korea

2. Motif animal print

Animal Print
Animal Print

Enggak kalah populer dari motif floral, animal print juga jadi salah satu motif favorit di kalangan fashionista.

Mulai dari motif leopard hingga motif zebra, berhasil mencuri perhatian para wanita yang ingin tampil modis dengan busana yang dikenakannya.

3. Motif polkadot

Motif polkadot
Motif polkadot

Nah, kalau yang terakhir ini juga nggak kalah hits nih, dari motif busana yang lainnya.

Motif polkadot juga bisa dibilang salah satu motif busana paling banyak digandrungi sepanjang zaman.

Baca Juga: Pintar Pilih Skincare, Ketahui 4 Vitamin Ini yang Bagus Untuk Wajahmu

Dan, nggak ada salahnya juga kamu menambah koleksi busana motif di lemarimu dengan motif bulat-bulat playful yang satu ini.

Biar makin stylish dan tetap simpel, pilihan warna basic seperti hitam dan putih sangat cocok untuk jadi pilihan warna motif polkadot pada busana yang ingin kamu kenakan.

Untuk terlihat makin chic, kamu hanya perlu memadukan celana atau rok warna hitam, dan tambahkan sneakers, heels, atau flat shoes putih untuk memberi kesan monokrom pada penampilanmu.

Jadi, sudah adakah 3 motif tersebut di lemari kamu?

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru