Mudah dan Indah! Dekorasi Rumahmu dengan 6 Daftar Tanaman Hias Ini

Anna Maria Anggita - Minggu, 28 Februari 2021
Ilustrasi tanaman hias bunga.
Ilustrasi tanaman hias bunga. Idea.grid.id

Parapuan.co - Selama masa pandemi ini, kita jadi lebih banyak menghabiskan waktu di rumah aja. Alhasil, tak sedikit dari kita yang tiba-tiba punya hobi baru.

Salah satu hobi baru yang paling banyak digemari adalah menanam tanaman hias. Makin diminati jika tanaman tersebut dirawatnya mudah dan tumbuhnya indah.

Apalagi, tanaman hias bisa menjadi salah satu hal yang menarik untuk mendekorasi rumah. Rumah akan jadi lebih indah dan segar dengan adanya tanaman hias.

Tanaman hias pun ada berbagai rupa dari yang berbunga dan yang tidak. Namun, dengan menanam bunga, rumahmu akan tampak lebih berwarna-warni loh.

Nah, melansir dari Kompas.com, berikut ini rekomendasi 6 tanaman hias berbunga yang cara merawatnya mudah dan enggak ribet sama sekali. Simak, yuk!

Baca Juga: Selain Abaikan Orang Negatif, Ini 6 Cara Agar Kuat Secara Emosional

Cosmos

Sesuai dengan bentuknya, bunga cantik ini memiliki arti yang indah lho, Kawan Puan. Berasal dari Bahasa Yunani, Cosmos yakni harmoni atau alam semesta yang teratur.

Dalam sejarahnya, para pendeta di Meksiko menamai bunga-bungan kecil ini karena kelopaknya yang tertata rapi dan teratur.

Kalau Kawan Puan berminat menanam bunga Cosmos, pastikan bunga ini ditanam di bawah sinar matahari langsung ya.

Peony

Tak hanya manusia yang terpikat akan kecantikan bunga ini, ternyata semut pun juga lho Kawan Puan. Namun, tenang, semut yang ada pada bunga ini tidak berbahaya.

Jika kamu ingin memetik bunga dan membasmi semut, Kawan Puan tinggal celupkan kepala bunga yang sedang bertunas ke dalam air sabun ya.

Bunga Peony mudah dirawat, tahan kekeringan, dan bisa berumur panjang. Peony akan mekar di waktu yang sama selama beberapa dekade loh.

Baca Juga: Ingin Dekorasi Rumah? Ini 7 Trik Menaruh Cermin di Ruangan Agar Luas

Coneflower

Dikenal juga dengan nama Echinacea, bunga ini merupakan bunga yang kuat karena tahan di masa kekeringan dan mekarnya pun lama.

Bunga ini sering dibudidayakan lho, biasanya yang berwarna merah muda dan ungu.

Kalau Kawan Puan berminat untuk menanamnya, perawatannya tidak sulit. Kamu hanya perlu memastikan coneflower ditempatkan di sinar matahari penuh.

Hydrangea

Hydrangea adalah salah satu jenis bunga yang tidak terlalu banyak membutuhkan sinar matahari. Meskipun begitu, hydrangea akan menghasilkan bunga yang melimpah di cuaca panas.

Bunga cantik ini hanya perlu diberi sedikit sinar matahari pagi dan ia bisa berkembang dengan sendirinya. Kamu bisa menanamnya di pot atau kontainer yang tersedia di rumah ya, Kawan Puan.

Euphorbia

Bunga ini indah dan menawan, meskipun tangkainya memiliki duri-duri tajam lho Kawan Puan. Tak hanya itu, akar bunganya itu beracun, sehingga membuat sejumlah hama tak ingin mendekat.

Warna bunga yang mekar pun indah, seperti ungu, emas, atau biru. Pastinya jika kamu menanam ini di rumah maka rumahmu akan semakin cantik.

Baca Juga: Anak Bosan di Rumah Selama Pandemi? Ini Ide 6 Kegiatan Seru, Yuk Coba!

Spider flower

Bunga ini memiliki nama lain yaitu cleome hassleriana. Masuk dalam kelompok bunga yang berbentuk runcing yang cerah nan indah.

Tak butuh lama, waktu tumbuh tanaman hias ini termasuk cepat. Selain itu, tingginya pun bisa mencapai lima kaki.

Kalau Kawan Puan berminat untuk menanamnya, pastikan bunga diletakkan di tempat yang penuh akan matahari. Jika tak punya halaman, tenang saja bunga ini bisa tumbuh dalam pot besar.

Nah gimana Kawan Puan, dengan melihat rekomendasi di atas apakah kamu berminat untuk menanam salah satunya? (*)

 



REKOMENDASI HARI INI

Tiket Sold Out, Tiga Member SEVENTEEN Ini Siap Menyapa Carat Indonesia