3 Bahan Alami di Rumah yang Bisa Digunakan Untuk Menghilangkan Komedo

Devi Agustiana - Minggu, 28 Februari 2021
ilustrasi memencet komedo
ilustrasi memencet komedo foto: freepik.com

Soda kue

Soda kue memiliki sifat anti jamur dan anti bakteri yang bisa membantu hilangkan komedo. Kita hanya perlu mengelupas sel kulit mati dan sebum yang berlebih. 

Untuk menghilangkan komedo dengan cara rumahan ini, kita harus menyiapkan sedikit soda kue dan air. Campur keduanya untuk membuat pasta encer.

Setelah itu, oleskan ke area yang bersangkutan dan bersihkan setelah 15-20 menit. Untuk hasil maksimal, kita dapat melakukannya setiap hari.

Kunyit

Kunyit dan garam bisa menjadi masker komedo yang bagus. Bahan dapur ini memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan yang kuat, sehingga dapat membantu hilangkan komedo tanpa banyak perjuangan.

Campurkan sedikit kunyit dan minyak kelapa, lalu oleskan pasta ini ke area komedo. Biarkan selama 15 menit dan bersihkan dengan air hangat. Untuk masker ini kita dapat menggunakan setiap dua hari sekali.

Baca Juga: 5 Tips Untuk Hindari Pori-Pori Wajah Membesar, Kawan Puan Wajib Tahu



REKOMENDASI HARI INI

Stylish Tanpa Ribet, Ini Tips Gaya Santai untuk CFD-an Akhir Pekan