Mulai Disiplin Menabung
Setelah mampu mengatur pengeluaran, saatnya belajar soal kebiasaan rajin menabung yang penting untuk masa depan.
Agar bisa punya tabungan yang lumayan, maka Kawan Puan harus menyisihkan sebagian gaji pertama.
Guna memastikan tabungannya tidak diutak-atik untuk berbagai keperluan, ada baiknya Kawan Puan membuka rekening bank khusus untuk tabungan.
Baca Juga: Nova Hadirkan Festival Pilih Lokal Aja: Kehadiran Komunitas Penting untuk Kesuksesan UMKM
Kemudian, sisihkanlah 10 persen sampai 15 persen gaji pertama untuk mengisi tabungan itu.
Berjanjilah untuk tidak pernah menggunakan uang dalam rekening tabungan tersebut.
Ke depannya, setiap terima gaji, Kawan Puan tinggal sisihkan persentase yang sama ke dalam rekening tabungan agar nilai tabungan semakin besar.