Program Token Listrik Gratis PLN Diperpanjang Sampai Maret 2021, Begini Caranya

Shenny Fierdha - Kamis, 4 Maret 2021
Ilustrasi klaim token listrik gratis
Ilustrasi klaim token listrik gratis Kompas.com

Parapuan.co - Pemerintah memperpanjang program token listrik gratis Perusahaan Listrik Negara (PLN) bagi konsumen rumah tangga sampai Maret 2021.

Rincinya, seperti diwartakan Kompas.com, program token listrik gratis PLN tersebut untuk konsumen rumah tangga dengan daya 450 volt ampere (VA) dan 900 VA.

Khususnya bagi konsumen rumah tangga berdaya listrik 450 VA, diskon diberikan 100 persen atau sepenuhnya gratis.

Diskon 100 persen untuk tagihan listrik juga diberikan kepada konsumen listrik untuk bisnis dan industri berdaya 450 VA.

Baca Juga: Pakai Teh Hijau dan 3 Cara Lain Menghilangkan Jerawat dengan Cepat

Konsumen rumah tangga berdaya listrik 900 VA bersubsidi yang sudah termasuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial Kementerian Sosial mendapat diskon 50 persen.

Pemerintah memperpanjang program subsidi tagihan listrik dengan tujuan meringankan beban ekonomi pada kelompok masyarakat tidak mampu dan rentan dalam menghadapi pandemi COVID-19.

Selain itu, upaya ini juga merupakan langkah konkret PLN untuk ikut serta dalam memulihkan ekonomi nasional yang terdampak pandemi.

Token listrik gratis PLN ini bisa didapatkan dengan mengakses aplikasi PLN Mobile, aplikasi pesan instan WhatsApp, dan situs Stimulus.pln.co.id.

Baca Juga: Ragu dengan Pasangan? Ini 5 Tanda Kamu Sudah Menemukan Cinta Sejati

Lengkapnya dapat disimak di paragraf-paragraf berikut ya, Kawan Puan!

Dengan Mengakses Aplikasi PLN Mobile

Pertama, unduh aplikasi PLN Mobile pada Google Play Store atau App Store.

Lalu, login dengan menggunakan akun Google atau email dan tunggu hingga tampilan beranda muncul di layar gawai.

Beranda akan mencantumkan nama dan nomor ID pelanggan.

Kemudian, klik banner PLN Peduli COVID-19 di bagian bawah Info & Promo.

Baca Juga: Kilas Balik Karier Rina Gunawan: Dari Presenter Sampai Pengusaha, Multitalenta!

Masukkan ID pelanggan atau nomor meter, lalu klik tombol Kirim.

Tunggu sejenak sampai muncul token gratis dari PLN.

Setelah itu, baru masukkan token gratisnya ke meteran listrik yang sesuai ID pelanggan.

Dengan Mengakses Aplikasi WhatsApp

Pertama, hubungi PLN melalui WhatsApp di nomor 08122 123 123.

Mulai chat dengan mengetik keyword “Listrik Gratis”, atau bisa juga dengan mengetik nomor ID pelanggan.

Baca Juga: Sulit Keluar dari Toxic Relationship? Cobalah Saran Psikolog Ini

Masukkan ID pelanggan atau nomor meter dengan mengikuti petunjuk yang tampil di layar.

Token listrik gratis akan muncul di layar.

Setelah itu, masukkan angka token ke kWh meter.

Dengan Mengakses Situs Stimulus.pln.co.id

Buka Stimulus.pln.co.id.

Masukkan ID pelanggan atau nomor meter pada kolom pencarian.

Masukkan kode captcha sesuai gambar.

Baca Juga: 10 Kebiasaan Cegah Kulit Kering, Salah Satunya Percepat Waktu Mandi

Klik “Cari”.

Kalau Kawan Puan termasuk sebagai pelanggan yang berhak mendapat diskon listrik atau bahkan gratis, maka token akan muncul pada kolom keterangan.

Masukkan token ke kWh meter.

Selamat mencoba!

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Linda Fitria