Makin Betah Nongkrong! Ini 5 Rekomendasi Kedai Kopi di Jakarta yang Instagramable

Ratu Monita - Kamis, 11 Maret 2021
Makin Betah Nongkrong! Ini 5 Rekomendasi Kedai Kopi di Jakarta yang Instagramable
Makin Betah Nongkrong! Ini 5 Rekomendasi Kedai Kopi di Jakarta yang Instagramable

Parapuan.co - Kedai kopi kini tengah banyak digandrungi oleh masyarakat dari berbagai kalangan, khususnya milenial.

Apalagi, jika tempatnya menyuguhkan suasana yang nyaman dan instagrammable, ya.

Terutama budaya nongkrong sudah menjadi salah satu bagian dari gaya hidup.

Tak heran kalau kini kedai kopi semakin banyak di Jakarta dan menawarkan konsep yang unik.

Baca Juga: Lewat Kedai Kopi Kisaku, Raline Shah Dukung Pemberdayaan Perempuan

Sambil ngobrol-ngobrol seru dengan teman atau keluarga, tentu tidak lupa untuk mengabadikan momen kebersamaan dengan berfoto atau sekadar selfie.

Mengingat semakin banyak tempat ngopi, berikut rekomendasi kedai kopi yang unik dan instagrammable di Jakarta.

1. Lucky Cat Coffee & Kitchen

Lucky Cat Coffee & Kitchen
Lucky Cat Coffee & Kitchen

Cafe dengan bentuk bangunan yang sangat eye catching ini berada di Parkir Selatan Plaza Festival, tepatnya di Jalan Haji Rasuna Said Kav, C NO. 22.

Dengan desain interiornya yang begitu modern dan homey, membuat kamu sebagai pengunjung akan betah berlama-lama di dalamnya.

Bangunan ini terdiri dari dua lantai dengan langit-langit yang tinggi juga dapat membantu berfoto dengan pencahayaan yang pas.

Sesuai dengan namanya, Lucky Cat Coffee & Kitchen, cafe ini menawarkan beragam varian kopi, makanan ringan, hingga makanan berat.

Kisaran harga untuk makan di sini mulai dari Rp25.000 saja.

Baca Juga: Indonesia Dapat Pujian WHO Usai Datangkan Vaksin AstraZeneca

2. % Arabica

% Arabica, ASHTA District 8
% Arabica, ASHTA District 8

Kopi % Arabica ini adalah salah satu keda kopi ternama di Jepang.

Kini, kamu tak perlu pergi jauh-jauh ke Jepang untuk menikmati seduhan kopi ini, karena ia sudah ada di Jakarta.

Cafe ini berada di Ashta District 8 SCBD dan di Central Park Jakarta tepatnya di Lumina Lobby.

Menariknya, % Arabica menawarkan menu kopi yang menekankan pada olahan biji kopi terbaik di dunia. 

Serupa dengan yang di Jepang, % Arabica Jakarta juga memiliki konsep modern dan minimalis.

3. Titik Temu

Titik Temu Coffee, Cipete
Titik Temu Coffee, Cipete

Nama penyanyi Raisa Andriana tentu sudah tidak asing lagi di telinga Kawan Puan.

Kecintaannya pada kopi ternyata mendorong dirinya untuk mendirikan kedai kopi, yakni Titik Temu Coffee.

Dengan desain interiornya yang bergaya modern dan minimalis serta suasan outdoornya berkonsep mini garden, tentu akan membuat kamu merasa nyaman untuk bersantai.

Baca Juga: Daftar 5 Minuman Khas Daerah yang Lezat Untuk Hidangan Buka Puasa

Mulanya Titik Temu Coffee hanya ada di Seminyak dan Ubud Bali, namun kini cabangnya sudah ada di beberapa tempat di Jakarta yakni M Bloc, Cipete, dan Panglima Polim.

Kisaran harga untuk makan di sini mulai dari Rp32.000 hingga Rp55.000 saja.

4. Happiness Kitchen & Coffee

Happiness Kitchen & Coffee, Pamulang
Happiness Kitchen & Coffee, Pamulang

Cafe berkonsep tropikal ini bisa menjadi salah satu pilihan kamu untuk nyari spot foto yang instagrammable nih, Kawan Puan.

Begitu sampai di sana kamu akan disuguhkan dengan hiasan mural yang terdapat di dinding-dinding ruangan kafe.

Cafe kekinian ini terletak di Jalan Maleo Raya Blok B9, JC1 No.2, Bintaro.

Baca Juga: Mengapa Kita Sulit Berhenti Makan Makanan Manis? Ini Penjelasannya!

Jangan khawatir buat kamu yang suka dengan konsep minimalis, kafe ini memiliki cabang keduanya di Jalan M. Kahfi 1 No.36A, Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Selain dua cabang itu, Happiness Kitchen & Coffee juga punya cabang lain di Pamulang yang tidak kalah artistik, lokasinya berada di Jalan Benda Timur 13, Blok F6/16, Pamulang II.

Untuk menu yang disajikan, kafe ini menawarkan beragam jenis kopi hingga makanan berat dengan kisaran harga mulai dari Rp 28.000. 

5. Kopi Nako

Kopi Nako Tebet
Kopi Nako Tebet

Untuk bisa menikmati seduhan Kopi Nako tak perlu jauh-jauh ke Bogor, kini ia sudah hadir di bilangan Tebet, Jakarta Selatan.

Serupa dengan yang di Bogor, Kopi Nako Tebet ini juga memiliki bangunan berkonsep minimalis dengan sentuhan warna hitam dan putih.

Setiap sudutnya memang begitu menarik dan instagrammable, tak heran kalau kamu berkunjung ke sini akan banyak orang yang tengah berpose di depan kamera.

Untuk harga minuman yang ditawarkan terbilang sangat terjangkau yakni mulai dari Rp 20.000 saja.

Baca Juga: Taburkan Chia Seed di Makanan dan Rasakan 4 Manfaat Ini Bagi Tubuh

Sama seperti dengan cabang yang lainnya, Kopi Nako Tebet juga menawarkan makanan dengan konsep ala warteg di Warung Nako.

Kamu bisa memilih sendiri beragam lauk pauk, sayur, sampai macam-macam sambal.

Selain itu Warung Nako juga menawarkan harga paket makanan ala anak kost.(*) 



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru