Parapuan.co - Rutinitas kita dalam mencuci dan membersihkan tangan rutin menggunakan sabun atau hand sanitizier ternyata pengaruh untuk kesehatan kulit kita lo.
Adanya sentuhan air, alkohol, dan pewangi membuat kulit tangan menjadi kering terutama untuk kulit sensitif.
Oleh sebab itu, kita disarankan untuk menjaga kulit tangan agar tetap lembap untuk membuat kulit terhindar dari kering.
Baca Juga: Yuk, Ketahui 5 Manfaat Cokelat Ini Untuk Kesehatan Kulit dan Rambut
Tak hanya itu, menjaga kelembapan kulit ternyata juga bisa membantu kita mencegah penularan virus Covid-19 lo.
Yup, melansir kompas.com, Craig Shapiro sebagai dokter penyakit menular anak di Nemours/Alfred I. duPont Hospital for Children di Amerika Serikat, menjelaskan kalau kulit kering, karena sering mencuci tangan membuat kulit tangan mudah terluka.
Kalau sudah begitu, infeksi dan bakteri pun akan mudah masuk ke tubuh kita lewat tangan, lo.
"Dinding penghalang kulit yang rusak memungkinkan kuman dan bakteri masuk dan menyerang daerah kulit,” jelasnya.
Oleh sebab itu, kita disarankan untuk menjaga kelembapan kulit usai mencuci tangan untuk mencegah kulit hidrasi.
Nah, salah satu pelembap yang bisa kamu coba ialah hand cream yang memiliki tekstur lembut dan halus.
Apa saja ya, rekomendasi hand cream yang bisa kamu coba?
Mengutip siaran pers Mal Taman Anggrek, berikut ada 4 rekomendasi hand cream yang paling menjadi favorit pembeli.
Baca Juga: Tak Hanya Dimakan, Ini Segudang Manfaat Buah Jeruk untuk Kecantikan Kulit
L'occitane, Shea Happy Hand Cream
Produk hand cream dari L'occitane ini mengandung kandungan shea butter sebanyak 20 persen.
Asal tahu saja, shea butter ini merupakan lemak alami yang diesktrak dari kacang pohon kacang di Afrika Barat.
Shea butter ini berguna untuk memberikan nutrisi pada kulit, melembutkan, serta mencegah adanya iritasi pada kulit.
The Body Shop, Strawberry Hand Cream
Bila kamu mencari hand cream yang bertekstur gel ringan dengan aroma stroberi, produk ini bisa menjadi pilihanmu.
Kandungan stroberi ini tak hanya memberikan aroma wangi saja lo, tetapi juga bisa melembapkan serta memberi vitamin untuk kulit tanpa terasa lengket.
Baca Juga: Tak Hanya Dimakan, Ini Segudang Manfaat Buah Jeruk untuk Kecantikan Kulit
Nature Republic Hand dan Nature Hand Cream
Kedua produk ini sangat direkomendasikan, karena dibuat dari ekstrak bunga, herbal, bercampur buah alami.
Sehingga, kulit tangan tak hanya lembap, tetapi juga segar. Untuk tekstur sendiri, produk ini memiliki tekstur yang mirip seperti lotion.
Guardian Hand Cream Merry Macadamia
Produk satu ini terbilang unik, karena menggunakan biji macadamia yang jarang ditemukan di pasaran.
Biji macadamia sendiri ini biasanya digunakan sebagaib bahan baku skin care, karena mampu memproduksi minyak sampai 80 persen.
Baca Juga: Yuk, Ketahui 5 Manfaat Cokelat Ini Untuk Kesehatan Kulit dan Rambut
Watsons Rice Bran Hand Cream Brightening
Krim tangan ini punya kemasan yang menggemaskan.
Tak hanya itu, kandungan dalam krim tangan ini bisa membuat kulit menjadi lembut.
Selamat mencoba!(*)