First Jobber Pertama Gajian? Ini 5 Tips Efektif Atur Keuangan Pribadi

Anna Maria Anggita - Jumat, 12 Maret 2021
Ilustrasi mengatur keuangan
Ilustrasi mengatur keuangan istock

 

Buat anggaran bulanan

Membuat perencanaan anggaran bulanan itu sangat penting, Kawan Puan. Dengan begitu kita akan tahu aliran dana kita sebenarnya untuk apa saja.

Untuk membuat perencanaan anggaran bulanan, pembuatannya perlu rinci. Mulai dari kebutuhan dapur, transportasi, cicilan, dan kewajiban lainnya harus tertulis secara jelas. Jangan lupa anggarkan dana untuk reward buat diri sendiri karena sudah bekerja keras.

Bentuk reward yang diberikan bisa beragam seperti liburan, belanja, atau kumpul bersama teman-teman. 

Catat semua pengeluaran dan pemasukan

Membuat anggaran belanja tanpa membuat catatan pendapatan dan pemasukan itu percuma. Oleh karena itu, kita harus tetap berpegang teguh pada anggaran yang dimiliki dengan mencatat setiap pengeluaran.

Hal ini dilakukan agar kita paham berapa uang yang dikeluarkan dan apakah sudah sesuai dengan anggaran atau tidak. Melalui cara ini kamu semakin bisa menyesuaikan berapa uang yang akan kamu keluarkan untuk bulan depan.

Menabung

Menabung uang sebaiknya dilakukan sesegera mungkin setelah gaji turun ya, Kawan Puan.

Setelah beberapa persen uang kamu tabung, baru sisanya untuk memenuhi kebutuhan hidup kita. Hal ini dilakukan agar tidak ada alasan untuk tidak menabung karena kehabisan uang. 

Baca Juga: 6 Cara Mujur dan Jitu Agar Terhindar dari Jurang Investasi Bodong!



REKOMENDASI HARI INI

Komnas Perempuan Buka Lowongan Kerja Staf Unit Pengaduan, Ini Syaratnya