Langkah 2: Buat Rencana Pengeluaran Bulanan
Pada langkah ini, kita harus menjawab dua pertanyaan:
1. Berapa uang yang akan masuk?
Catatlah sumber-sumber pemasukan untuk sebulan, seperti gaji bulanan dan bayaran dari pekerjaan lepas, serta kapan pemasukan itu akan datang. Lalu, hitung totalnya.
Baca Juga: First Jobber Pertama Gajian? Ini 5 Tips Efektif Atur Keuangan Pribadi
2. Berapa uang yang akan keluar?
Catatlah pengeluaran tetap bulanan seperti biaya sewa rumah, asuransi kesehatan, dan pelunasan utang lalu hitung totalnya.
Kemudian, kurangi total pemasukan dengan total pengeluaran tetap untuk mengetahui berapa uang yang nanti akan tersisa.
Setelah itu, pikirkan dan catat berapa uang yang akan ditabung dan tabungan itu untuk keperluan apa.
Selanjutnya, kurangi jumlah uang yang tersisa tadi dengan jumlah uang yang hendak ditabung dan catat hasilnya di buku.