Bukan Dicuci dengan Mesin Cuci, Begini 5 Cara Merawat Celana Jeans Biar Awet!

Rizka Rachmania - Minggu, 14 Maret 2021
Cara merawat celana jeans yang tepat
Cara merawat celana jeans yang tepat freepik

4. Simpan di freezer

Kawan Puan mungkin heran bagaimana bisa membersihkan celana jeans dengan cara menyimpannya di freezer.

Tapi jangan salah, loh! Cara ini memang benar ada.

Jason Tero, seorang ahli biologi mendukung cara membersihkan celana jeans tanpa dicuci ini.

Tero mengatakan bahwa menyimpan jins ke dalam freezer bisa menjadi cara untuk membersihkannya.

Baca Juga: Bingung Apakah Baju Baru Harus Dicuci Sebelum Dipakai? Begini Jawaban Ahli

“Cara ini juga bisa digunakan untuk menghilangkan bakteri di celana. Namun, atur suhu freezer di bawah minus 18 derajat celsius,” jelasnya seperti yang dilansir dari Kompas.com.

5. Perhatikan label pada jins

Hal paling penting dalam cara merawat celana jeans agar awet adalah memeriksa label yang disematkan di bagian dalamnya.

Cek label ini untuk mengetahui bagaimana cara tepat mencuci maupun menjemurnya.

Contohnya, kalau jins berlabel pre-washed atau pre-distressed, artinya sudah pernah dipakai dan dicuci sekali.

Jika begitu, simpan saja jeans di ari dingin agar tidak menyusut.

Lalu, jika label pada jins bertuliskan raw, dry, atau single-wash, maka artinya belum dicuci dan pewarnanya belum menempel sempurna.

Hal yang harus dilakukan adalah mengikuti pedoman pencucian yang ada di dalam jeans.

Berikutnya, untuk jins berlabel sanforized, artinya sudah didesain sedemikian rupa demi mencegah penyusutan.

Sebaliknya kalau tulisan dilabel adalah unsanforized atau shrink-to-fit, berarti jins memiliki beberapa inci lebih yang akan menyusut setelah dicuci. Cara merawat jins jenis ini adalah dengan merendamnya di air hangat.

 

Nah, itulah tadi sedikit panduan untuk Kawan Puan dalam mencuci celana jeans.
Selamat mencoba, ya!

(*)

Baca Juga: Rawat Celana Dalam, Hindari 7 Kebiasaan Ini agar Miss V Tidak Infeksi

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Bikin Tubuh Lebih Rileks, Ini Rekomendasi Body Care Mengandung Epsom Salt