Awas, Ini Bahaya Melewatkan Kesehatan Mulut dan Gigi Selama Pandemi

Putri Mayla - Sabtu, 20 Maret 2021
Pentingnya merawat kesehatan mulut dan gigi
Pentingnya merawat kesehatan mulut dan gigi Freepik.com

Parapuan.co - Apakah Kawan Puan menyadari, selama pandemi ada sejumlah penyakit yang disebabkan oleh virus Covid-19 maupun penyakit lainnya?

Seperti penyakit yang berhubungan dengan gigi dan mulut?

Maka dari itu penting bagi kita untuk menjaga kesehatan, bukan hanya kesehatan fisik dan mental, tetapi juga kesehatan gigi dan mulut.

Selama pandemi banyak orang yang malas untuk menyikat gigi mereka atau pergi ke dokter saat aturan di rumah saja mulai diterapkan.

Sebuah survei yang dilakukan oleh Pepsodent selama masa pandemi dengan melibatkan 6.700 responden menunjukkan 70% masyarakat Indonesia belum memprioritaskan perawatan gigi dan mulut.

Baca Juga: Duh! Jus Buah Ternyata Picu Diabetes Hingga Gigi Rusak, Kok Bisa?

Bahkan, 30% responden pernah melewati sehari penuh tanpa menyikat gigi, umumnya disebabkan karena rasa malas (46%).

drg. Ratu Mirah Afifah, GCClinDent., MDSc., Head of Sustainable Living Beauty & Personal Care and Home Care Unilever Indonesia Foundation mengatakan pentingnya menyikat gigi dua kali sehari, pagi sesudah makan dan malam sebelum tidur.

Ketika kebiasaan ini terabaikan, survei memperlihatkan responden Indonesia mengalami sejumlah keluhan seperti nyeri pada gigi, gusi atau mulut (31%) dan kemunculan karies baru (25%).

Baca Juga: Usai Cabut Gigi Bungsu? Konsumsi 10 Makanan Enak Ini Agar Cepat Sembuh

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

5 Hal Penting yang Harus Diperhatikan Sebelum Membeli Popok Bayi