Parapuan.co - Pernahkah Kawan Puan merasakan sakit dan tidak nyaman ketika gigi bungsu tumbuh? Saat gigi terakhir tumbuh saja sesakit itu.
Tampaknya tidak heran jika anak bayi kita merasa tidak nyaman dan menjadi lebih rewel karena sedang di fase tumbuh gigi.
Sebagai orangtua, Kawan Puan bisa membantu mengatasi rasa tersebut dengan menyiapkan beberapa hal untuk menenangkan mereka.
Baca Juga: Awas, Ini Bahaya Melewatkan Kesehatan Mulut dan Gigi Selama Pandemi
Sayangnya, sebagai ibu baru kadang kita sudah bingung lebih dahulu melihat anak rewel. Kita jadi serba salah harus melakukan atau memberikan apa.
Apalagi si kecil belum bisa bicara dan mengungkapkan isi hatinya, sehingga hanya bisa menangis jika sudah sangat tidak nyaman.
Namun tenang saja, melansir dari Nakita.id, PARAPUAN telah merangkum 4 hal yang bisa Kawan Puan siapkan untuk mengatasi dan menenangkan anak yang rewel karena tumbuh gigi.