Kenali Hypoactive Sexual Desire Disorder, Hilangnya Gairah Seksual

Ratu Monita - Selasa, 23 Maret 2021
Hypoactive Sexual Desire Disorder (HSDD)
Hypoactive Sexual Desire Disorder (HSDD)

Parapuan.co - Beberapa orang mungkin pernah mengalami hilangnya hasrat seksual, baik laki-laki maupun perempuan.

Umumnya hal ini hanya terjadi dalam beberapa waktu saja dan biasanya disebabkan oleh beberapa faktor biologis, psikologis, dan sosial, seperti dikutip dari laman Kompas.com, (10/12/2020). 

Namun jika menurunnya hasrat seksual terjadi dalam waktu yang konstan dan bahkan membuat seseorang tak lagi memikirkan hal yang berkaitan dengan seks, ini menjadi sesuatu hal yang tidak wajar dan dapat disebut sebagai gangguan.

Kondisi menurunnya atau bahkan hilangnya hasrat seksual yang biasanya dialami oleh perempuan ini disebut dengan hypoactive sexual desire disorder (HSDD).

Baca Juga: Pasutri Wajb Tahu, Tingkatkan Gairah Seksual yang Menurun dengan 5 Cara Ini

Secara definisi, dilansir dari laman American Sexual Health Association, HSDD adalah kondisi tidak adanya fantasi atau pemikiran hal yang berkaitan dengan seksual, termasuk keinginan atau menerima perilaku seksual.

Hal ini pun tentu berdampak pada aktivitas seksual dengan pasangan yang jika dipaksakan justru menyebabkan penderita menghadapi tekanan dalam hubungan.

Faktanya menurut The Society for Women's Health Research, satu dari sepuluh orang perempuan mengalami HSDD, sehingga angka tersebut menjadikannya gangguan seksual paling umum pada perempuan.

Sumber: Healthline,kompas
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati