Kenali Hypoactive Sexual Desire Disorder, Hilangnya Gairah Seksual

Ratu Monita - Selasa, 23 Maret 2021
Hypoactive Sexual Desire Disorder (HSDD)
Hypoactive Sexual Desire Disorder (HSDD)

Penyebab HSDD

Gangguan ini hadir bukan tanpa sebab, terdapat hal yang memicu timbulnya gangguan seksual ini.

- Adanya permasalahan pada kondisi fisik seperti kanker payudara, diabetes, stres, dan masalah tiroid.

- Ketidakseimbangan neurotransmitter pada otak

- Efek samping dari obat-obat tertentu yang digunakan untuk mengobati depresi, kecemasan, dan obat untuk darah tinggi. 

- Masalah dalam hubungan juga bisa menjadi salah satu penyebab, misalnya seperti adanya konflik atau kurangnya rasa saling percaya antara satu sama lain. 

- Kondisi psikologi juga dapat menjadi pemicu HSDD, seperti depresi, kecemasan, dan percaya diri yang rendah.

Baca Juga: Mengenal Self Gaslighting : Perasaanmu Juga Perlu Diakui , Lo!

Gejala HSDD

Mereka yang mengalami gangguan seksual HSDD umumnya akan mengalami penurunan hasrat seksual selama enam bulan atau lebih.

Apalagi, jika perubahan hasrat seksual yang terjadi begitu ekstrem hingga mempengaruhi hubungan dengan pasangan.

Melansir dari laman Healthline, gangguan HSDD ini biasanya ditandai seperti:

- Sedikit atau bahkan tidak ada minat dengan aktivitas sekual

- Sedikit atau bahkan tidak ada pikiran atau fantasi terkait hubungan seksual

- Hilangnya ketertarikan untuk memulai hubungan seks

- Sulit mendapatkan kesenagan dari aktivitas seks

Sumber: Healthline,kompas
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati