Parapuan.co - Situs media sosial Instagram bisa menjadi ladang penghasil uang jika tahu cara memanfaatkannya, loh, Kawan Puan.
Misalnya, kamu bisa membuat Instagram Shopping untuk menjual barang-barang tertentu di Instagram.
Selain itu, bisa juga membuka layanan jasa titip atau jastip lewat akun Instagram kita.
Baca Juga: Jangan Sampai Kena Hack, Ini Cara Amankan Akun Instagram Agar Tak Mudah Dibobol
Kalau belum percaya diri untuk berbisnis di Instagram, kamu bisa mencoba menjadi administrator untuk mengelola akun Instagram dan media sosial lain, milik suatu perusahaan.
Mari simak penjelasannya sebagai berikut.
Membuat Instagram Shopping
Melansir situs Business.instagram.com, Instagram Shopping adalah fitur Instagram yang memudahkan konsumen membeli produk yang ditampilkan pada foto atau video akun Instagram.
Jadi, semua barang yang muncul pada foto atau video yang diunggah oleh pemilik akun Instagram, dapat menampilkan deskripsi produk beserta harganya.
Selain itu, Instagram Shopping memungkinkan konsumen untuk berbelanja di aplikasi Instagram secara langsung.
Baca Juga: WhatsApp, Facebook, dan Instagram Sempat Down pada Sabtu Dini Hari, Kali Ini Apa Sebabnya?
Sementara, Kompas.com mengungkapkan bahwa fitur Instagram Shopping hanya bisa digunakan oleh akun bisnis, bukan akun personal.
Jadi, jika Kawan Puan berminat menjajal Instagram Shopping untuk menjalankan usaha bisnisnya, ubah dulu akun personalnya ke akun bisnis, ya.
Di samping itu, penting diingat bahwa Instagram Shopping hanya bisa menjual barang fisik saja, bukan berupa jasa.