Jastip
Jastip adalah jasa membelikan dan mengirimkan barang yang diminta atau dititip oleh pengguna jastip tersebut.
Saat barang sudah sampai di tangan pengguna jastip, maka penyedia jastip baru mendapat bayaran.
Barang bisa dikirimkan ke dalam atau luar kota, bahkan sampai luar provinsi.
Adapun barang yang biasanya bisa dikirimkan lewat jastip beragam, mulai dari makanan, produk kecantikan, mainan anak, dan sebagainya.
Baca Juga: Ibu Rumah Tangga Mau Mulai Bisnis? Siapkan Diri dengan 6 Tips Berikut Yuk!
Penyedia jastip mematok biaya tersendiri untuk jastip-nya, namun umumnya Rp20.000 per barang.
Walau begitu, biayanya tetap tergantung dari ukuran barang yang mau dititip dan dikirimkan.
Jika semakin besar atau semakin sulit dikemas, maka ongkos jastip jadi lebih tinggi.
Untuk menarik perhatian calon konsumen, para penyedia jastip dapat mengiklankan jasanya di Instagram.
Idealnya, para penyedia jastip menyebutkan secara rinci biaya jastip yang dikenakan dan hal penting lainnya pada akun Instagram mereka.
Ini bertujuan supaya penyedia jastip dan konsumen sama-sama jelas dan tidak bingung.