Bukan Dimakan! Coba Olah Lemon dengan Cara Ini dan Gunakan pada Rambut, Hasilnya Pasti Bikin Takjub

Poetri Hanzani - Jumat, 26 Maret 2021
Buah Lemon
Buah Lemon pexels.com

Parapuan.co – Kalau berbicara soal manfaat lemon pastinya tak akan pernah ada habisnya.

Banyak sekali manfaat yang kita peroleh dari lemon lho Kawan Puan.

Baik untuk kesehatan tubuh, menurunkan berat badan hingga sebagai perawatan kulit dan rambut.

Siapa sangka lemon bisa menjadi solusi untuk mengatasi berbagai masalah rambut.

Nah agar tidak penasaran, berikut beberapa manfaat lemon untuk rambut.

Baca Juga: 4 Fakta Unik Sate, Tema Kostum Aurra Kharishma di Miss Grand International 2020

Menghilangkan ketombe

Tak cuma untuk menambah rasa makanan saja, manfaat lain lemon juga bisa membantu mengatasi masalah ketombe.

Caranya, cobalah gunakan lemon pada rambut dan kulit kepala.

Ini akan membantu menghilangkan masalah rambut yang sering dialami pada sebagian orang tersebut.

Kulit kepala pun juga akan tampak lebih sehat dan rambut terbebas dari ketombe.

Atau Kawan Puan juga bisa memilih sampo yang terdapat kandungan lemon di dalamnya untuk mengatasi ketombe.

Rambut tampak lebih berkilau

Rambut sehat dan berkilau memang menjadi impian hampir semua perempuan.

Untuk mewujudkannya, tidak harus selalu dengan perawatan yang mahal.

Kita bisa menggunakan bahan alami, salah satunya dengan lemon.

Caranya pun mudah, hanya perlu siapkan air lemon dan dua sendok teh madu.

Lalu aduk merata dan gunakan campuran tersebut pada ujung rambut.

Diamkan selama beberapa saat, lalu bilas dengan air seperti biasa.

Lakukan dengan rutin sampai terlihat perubahannya.

Baca Juga: Bisa Mengurangi Stres, Ini 5 Manfaat Melamun Tentang Kehidupan

Mengatasi kerusakan rambut

Untuk mengatasi kerusakan rambut akibat sinar matahari, kita bisa mencoba menggunakan air lemon.

Ini dapat menyeimbangkan pH pada kulit kepala.

Manfaat lainnya, pertumbuhan rambut pun menjadi lebih cepat dan menjadikannya semakin kuat.

Mempercepat pertumbuhan rambut

Ingin rambut lebih cepat panjang? Nah tidak ada salahnya gunakan lemon.

Caranya, campurkan air lemon secukupnya ke dalam minyak kelapa.

Aduk sampai merata dan gunakan campuran tersebut ke rambut.

Untuk hasil terbaik, lakukan cara ini dua kali dalam seminggu.

Baca Juga: Bukan Hanya Ekspresi Cinta, Ini 5 Manfaat Berpelukan Untuk Kesehatan

Selain dengan minyak kelapa, kita juga bisa mencampurnya dengan baking soda.

Tambahkan air hingga menjadi menjadi seperti pasta, lalu oleskan pada rambut kita.

Bila sudah, bilas rambut setelahnya sampai bersih. (*)



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat