Tak Perlu Diet, Ini Kebiasaan Pagi yang Bisa Menurunkan Berat Badan

Ratu Monita - Jumat, 26 Maret 2021
Kebiasaan pagi hari yang bisa membantu menurunkan berat badan
Kebiasaan pagi hari yang bisa membantu menurunkan berat badan Freepik/tirachardz

Parapuan.co - Sudah melakukan beragam jenis diet tapi berat badan tak kunjung turun?

Bisa jadi hal ini disebabkan ada kebiasaan Kawan Puan yang salah lo.

Untuk menurunkan berat badan, tak hanya memperhatikan kebiasaan makan, namun penting juga untuk memerhatikan kebiasaan di pagi hari.

Sebab, menurut para ahli, apa yang kita lakukan di pagi hari dapat berkontribusi besar pada kondisi kesehatan sehari-hari.

Sehingga, dapat dikatakan jika Kawan Puan melakukan kebiasaan sehat di pagi hari, maka dapat memberikan manfaat baik bagi kesehatan, termasuk sistem metabolisme tubuh juga akan meningkat.

Baca Juga: Lagi Diet? Hindari Mengonsumsi Karbohidrat di Waktu-waktu Berikut Ini

Berikut kebiasaan sehat di pagi hari yang dapat membantu menurunkan berat badan, dilansir dari laman Healthline.

1. Berjemur di bawah sinar matahari

Sudah bukan rahasia lagi, sinar matahari di pagi hari memiliki manfaat baik bagi kondisi kesehatan tubuh. 

Faktanya, berjemur di bawah sinar matahari pagi bisa membantu menurunkan berat badan, lo.

Paparan sinar matahari pagi ini menjadi salah satu cara terbaik untuk memenuhi kebutuhan vitamin D.

Studi penelitian menunjukkan pemenuhuan kebutuhan vitamin D bisa membantu menurunkan berat badan.

Dalam sebuah studi pada 218 perempuan yang mengalami kelebihan berat badan dan mengonsumsi vitamin D selama satu tahun menunjukkan, mereka yang kebutuhan vitamin D terpenuhi mengalami penurunan berat badan dengan rata-rata 3,2 kg dibandingkan yang kekurangan vitamin D.



REKOMENDASI HARI INI

Rahasia Gaya Fun dan Edgy ala Julie Estelle, Ternyata Pakai Koleksi Lucu Ini