3. Cairan Cabai
Kawan Puan, agar daun tanamanmu tidak dimakan oleh kucing, kamu bisa banget coba memakai cairan cabai.
Cara membuatnya pun cukup mudah, kamu hanya perlu memakai beberapa cabai rawit yang dihaluskan lalu rebus dengan tambahan air secukupnya.
Untuk menggunakannya kamu tinggal menyemprotkan cairan cabai ke seluruh daun tanaman hias kamu.
Selain bermanfaat mencegah kucing untuk memakan daun tanaman hias, cairan ini juga bisa digunakan sebagai pestisida alami untuk serangga dan hama pengganggu loh Kawan Puan.
Jangan khawatir, cairan ini tidak berbahaya bagi kucing kamu, hewan kesayangan kamu itu hanya akan merasakan sedikit rasa tidak nyaman di lidah dan kemudian kapok untuk mengigit tanaman lagi.
Baca Juga: Tak Hanya Butuh Air dan Pupuk, Lakukan Ini Agar Tanaman Indoor Sehat dan Terawat
4. Kapas Sitrus
Kamu bisa merendam beberapa bola kapas dengan cairan sitrus dari perasan jeruk, lemon, atau limau.
Letakan beberapa bola-bola yang sudah direndam tadi di sekeliling tanaman kamu, niscaya kucing akan menjauh karena bau sitrus yang mengganggu.
5. Tanaman Gantung dan Rak Tinggi
Salah satu solusi aman untuk kamu penyuka tanaman hias dan kucing adalah dengan menggunakan tanaman gantung karena jauh dari jangkauan hewan peliharaan.
Kamu juga bisa menggunkan rak tinggi untuk menaruh tanaman agar tidak tergapai oleh kucing kamu.
Nah selamat mencoba Kawan Puan!
(*)