Jadi Menu Favorit Berbuka Puasa, Ini Manfaat Cincau bagi Kesehatan

Ratu Monita - Senin, 5 April 2021
Manfaat cincau bagi kesehatan
Manfaat cincau bagi kesehatan helath.kompas.com

Parapuan.co - Menjelang Ramadan, minuman berbahan dasar cincau kerap menjadi salah satu menu pilihan untuk berbuka puasa.

Makanan satu ini akan terasa lebih nikmat saat menjadi bahan campuran minuman dingin, seperti es buah.

Baca Juga: Tak Selalu Baik untuk Tubuh, Ini Efek Samping Suplemen Kolagen

Namun ternyata, tak hanya mampu melepas dahaga, cincau juga memiliki manfaat bagi kesehatan. 

Melansir dari laman Kompas.com, baik cincau hitam ataupun cincau hijau diyakini memiliki sejumlah khasiat kesehatan.

Misalnya saja dalam 100 gram bahan daun cincau hijau terdapat banyak kandungan gizi sebagai berikut

  • Kalori 122 kal
  • Protein 6 gram
  • Lemak 1 gram
  • Hidrat arang 26 gram
  • Kalsium 100 miligram
  • Fosfot 100 miligram
  • Besi 3,3 miligram
  • Vitamin A 107,5 SI
  • Vitamin B1 80 miligram
  • Vitamin C 17 gram
  • Bahan yang dapat dicerna 40 persen

Kandungan gizi cincau ini pun tak jauh beda dengan gizi yang terkandung dalam cincau hitam.

Sumber: live strong,kompas
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Ingat Shaheer Sheikh? Ini Sinopsis Film Do Patti yang Dibintanginya Bareng Kajol