Lalu, bahan apa yang sebaiknya kita tambahkan ke dalam rutinitas perawatan wajah malam hari?
Melansir dari Shape.com, Debra Jaliman, MD, seorang dermatologis di New York menyarankan dua bahan penting yang perlu kamu tambahkan ke dalam skincare routine malam hari.
Menurutnya, dua bahan tersebut adalah kandungan di dalam produk skincare yang bisa memaksimalkan regenerasi sel kulit.
"Dua bahan penting yang perlu ada dalam skincare routine malam hari adalah retinol dan AHA," jelasnya.
Baca Juga: Kesalahan yang Biasa Dilakukan Saat Menggunakan Skincare di Pagi Hari
"Retinol akan merangsang produksi sel kulit baru, yang mana proses ini terjadi hanya di malam hari. Oleh karena itu, inilah waktu terbaik menggunakan retinol," terangnya lebih lanjut.
Di samping itu, retinol juga mampu mengelupas lapisan kulit mati terluar. Sehingga bisa segera diganti dengan lapisan kulit baru.
"Untuk AHA, kandungan ini juga berfungsi untuk mempercepat regenerasi sel kulit mati. AHA membantu mengangkat sel kulit mati dengan lembut dan membantu proses pembaruan," kata Dr. Jaliman lebih jauh.
Oleh karena itu, jika Kawan Puan ingin memaksimalkan waktu malam hari untuk regenerasi kulit, pastikan ada dua kandungan bahan tersebut di dalam skincare routine kamu. (*)