Tak Selalu Membahagiakan, Sebagian Orang Justru Merasa Tertekan di Hari Ulang Tahunnya

Saras Bening Sumunarsih - Senin, 5 April 2021
Tak Selalu Membahagiakan, Sebagian Orang Justru Merasa Tertekan di Hari Ulang Tahunnya
Tak Selalu Membahagiakan, Sebagian Orang Justru Merasa Tertekan di Hari Ulang Tahunnya Prostock-Studio

Parapuan.co - Ulang tahun merupakan salah satu momen yang paling ditunggu setiap tahunnya.

Terjadi setahun sekali, momen ulang tahun biasanya dirayakan dengan pesta, makan malam, liburan bersama kerabat dekat, hingga pernikahan.

Namun, tidak semua orang bisa merayakan ulang tahun. Bahkan ada juga loh orang yang merasa tertekan di hari ulang tahunnya.

Baca Juga: Rekomendasi Kado untuk Ibu yang Paling Tak Bisa Dilupakan, Apa Saja?

Ulang tahun yang seharusnya disambut dengan kebahagiaan, malah berubah menjadi rasa tertekan.

Melansir dari Scienceofpeople.com berikut adalah orang-orang yang justru akan merasa tertekan saat ulang tahunnya.

Tipe orang penyendiri

Tipe orang penyendiri biasanya lebih suka menghabiskan waktu bersama dirinya sendiri.

Namun, bukan berarti dia tidak suka berinteraksi. Ia hanya lebih senang melakukan segalanya seorang diri.

Orang tipe seperti ini biasanya tidak memiliki banyak teman, serta tak terlalu berhubungan erat dengan anggota keluarga.

Makanya, orang-orang tipe penyendiri ini mungkin merasakan kesedihan di hari ulang tahunnya.

Mereka tidak memiliki seseorang yang bisa diajak untuk menghabiskan hari selama ulang tahun.

Orang yang berteman dengan fake friends

Fake friends diibaratkan orang-orang yang berteman bukan karena ketulusan.

Mereka biasanya berteman karena ada maunya, atau ingin mengambil keuntungan semata.

Fake friends ini bisa memberi pengaruh buruk pada kita lo, Kawan Puan.

Apabila kita berteman dengan fake friends, bisa jadi kita malah merasakan kesedihan di hari ulang tahun.

Baca Juga: 5 Kebiasaan yang Tak Disadari Menjadi Tanda Toxic Relationship

Sebab, orang-orang yang berteman dengan fake friends pasti akan merasa kesepian di hari ulang tahunnya, karena tidak ada ketulusan yang dirasakan.

Meskipun memiliki banyak teman di hari ulang tahun, mereka akan tetap merasa kosong.

Mereka membutuhkan teman yang mampu menerima diri mereka apa adanya. 

Orang dengan kecemasan berlebih

Seseorang yang memiliki rasa cemas berlebih atau anxiety memiliki ketakutan tersendiri di hari ulang tahunnya.

Mereka mengkhawatirkan bagaimana orang lain memandang mereka, siapa yang akan memberikan ucapan, dan siapa yang akan mereka undang dalam acara ulang tahun.

Hal-hal tersebut dapat menimbulkan kecemasan bahkan bisa menjadikan seseorang memiliki depresi.

Introvert

Intovert mungkin memiliki rasa nyaman ketika menghabiskan waktu dengan dirinya sendiri.

Tetapi sebenarnya mereka juga membutuhkan teman untuk menghabiskan waktu bersama di hari ulang tahun.

Karena terbiasa menghabiskan waktu seorang diri atau dengan sekelompok kecil teman, seorang introvert bisa saja merasa cemas perihal momen ulang tahunnya.

Baca Juga: Awas Gagal Paham, Kenali 3 Mitos Keliru Tentang Pekerja Introvert yang Potensial

Ia mungkin cemas bagaimana ia melalui momen ulang tahun, apakah harus dirayakan bersama dengan teman dan keluarga atau seorang diri.

Orang dengan ekspektasi tinggi

Terkadang seseorang memiliki ekspektasi yang tinggi saat ulang tahunnya.

Mereka mengharapkan kejutan istimewa, perayaan ulang tahun yang mewah, dan banyak hadiah yang diberikan.

Namun apabila kenyataan tidak sesuai dengan ekspektasi yang mereka bayangkan, akan menjadikan kesedihan di hari ulang tahun. (*)

Sumber: ScienceofPeople
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja