Mengenal Bakuchiol, Skincare Alami untuk Atasi Penuaan Kulitmu!

Ericha Fernanda - Minggu, 4 April 2021
Ilustrasi serum bakuchiol.
Ilustrasi serum bakuchiol. pexels.com

Bakuchiol bisa dipadukan dengan produk lain seperti squalane dan PHA.

Namun, hindari penggunaan bersamaan dengan asam glikolat yang bisa menghilangkan formulasinya.

Mirip dengan retinol, bakuchiol merangsang jalur genetik dalam sel kulit untuk menciptakan beberapa jenis kolagen yang berguna untuk anti penuaan dan meningkatkan kesehatannya.

Lebih baiknya, bakuchiol tidak mengurangi ukuran kelenjar minyak sehingga tidak menyebabkan kekeringan atau iritasi.

Baca Juga: Sudah Tahu? Mugwort dan 3 Bahan Kandungan Skincare Paling Dibicarakan Tahun Ini

Kebalikannya retinol, bakuchiol membantu kulit lebih kuat dan mengurangi kadar sensitifnya terhadap sinar matahari yang berbahaya.

Beberapa manfaat bakuchiol yang disebutkan oleh Byrdie, antara lain adalah:

Mempercepat regenerasi sel kulit

Bakuchiol bekerja lebih cepat untuk regenerasi sel kulit guna meningkatkan produksi kolagen dan pergantian sel.

Skincare ini juga dilengkapi dengan sifat antioksidan atau melindungi sel-sel kulit dari radikal bebas dari pengaruh polusi maupun faktor lingkungan.

Sumber: Byrdie
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat