Parapuan.co - Kawan Puan, baking soda ternyata tidak hanya bisa digunakan untuk membuat kue lo!
Namun baking soda juga bisa digunakan ketika Kawan Puan mencuci pakaian, baik mencuci dengan tangan maupun ketika menggunakan mesin cuci.
Menambahkan baking soda saat mencuci pakaian ini memiliki banyak manfaat, terutama yang berurusan dengan noda membandel.
Melansir dari The Spruce, berikut beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan ketika menambahkan baking soda saat mencuci pakaian.
Yuk simak sama-sama!
Baca Juga: Tak Cuma Bahan Masak, Ini 5 Manfaat Baking Soda untuk Kesehatan Kulit Wajah
1. Menghilangkan bau tak sedap
Baju yang penuh keringat dan baju basah yang dibiarkan terlalu lama, biasanya akan menimbulkan bau yang tidak sedap. Bau tersebut diakibatkan karena adanya bakteri yang ada di dalam serat kainnya.
Untuk bisa membasmi bau tak sedap itu, Kawan Puan bisa menggunakan baking soda saat mencuci pakaian.
Baking soda ini berfungsi menetralkan pH air ketika air yang sudah bercampur dengan deterjen menjadi terlalu basa atau asam, sehingga bakteri yang ada tidak bisa mati.
Selain itu baking soda ini juga bisa membuat deterjen bekerja lebih cepat mengangkat noda membandel. Noda membandel akibat keringat seperti yang ada di lipatan lengan atau kerah pakaian, bisa mudah hilang saat disikat.
Nah untuk mendapatkan manfaat ini, Kawan Puan perlu menambahkan setengah cangkir baking soda ke dalam air rendaman pakaian. Diamkan selama beberapa waktu, sampai bau tidak tercium lagi pada pakaian.
2. Membantu pemutih dan detergen bekerja lebih cepat
Kawan Puan ingin memutihkan pakaian tapi hasilnya belum maksimal? Padahal kamu sudah menggunakan duo pemutih dan deterjen sekaligus.
Jika Kawan Puan ingin hasil yang benar-benar putih, kamu bisa coba menambahkan baking soda ke dalam rendaman pakaianmu.
Penambahan baking soda pada campuran pemutih dan deterjen ini akan membantu mengaktifkan senyawa yang ada pada campuran tersebut, sehingga bisa bereaksi lebih cepat.
Dengan baking soda juga kamu bisa menggunakan cairan pemutih lebih sedikit jumlahnya, sehingga bisa turut mengurangi dampak pencemaran lingkungan.
Takaran yang bisa kamu gunakan adalah 50:50, yaitu satu tutup botol pemutih ditambah dengan satu tutup botol baking soda.
Baca Juga: Kesal Noda Teh di Gelas dan Cangkir Sulit Hilang? Yuk Simak 3 Metode Ini
3. Bisa menjadi pelembut pakaian alami
Kawan Puan, tahu enggak sih kalau terlalu banyak menggunakan pelembut pakaian sintetis itu akan menyebabkan serat kain semakin kaku?
Akibatnya ketika disetrika lalu dipakai, pakaian tidak lagi nyaman seperti sebelumnya.
Nah untuk menghindari hal tersebut, Kawan Puan bisa menggunakan baking soda sebagai gantinya.
Penggunaan baking soda ini berfungsi untuk mencegah kandungan mineral yang ada di larutan deterjen menempel di pakaian, sehingga serat pakaian akan tetap lembut dan tidak kaku saat disetrika.
Baking soda juga dinilai lebih aman bagi lingkungan jika dibandingkan dengan pelembut pakaian dengan pengharum sintetis.
4. Mengontrol busa berlebih saat mencuci di mesin cuci
Ketika mencuci dengan mesin cuci, sering kali kita tidak bisa menakar seberapa jumlah deterjen yang digunakan karena tumpukan pakaian di dalamnya yang terlalu penuh.
Akibatnya kita harus memperkirakan jumlah deterjen yang akan digunakan. Nah ketika terlalu banyak memasukkan deterjen, insiden busa sabun yang meluap hingga ke lantai pun bisa terjadi.
Ketika hal tersebut terjadi, Kawan Puan bisa menggunakan baking soda untuk mengontrol busa sabunnya.
Caranya dengan mematikan dulu mesin cuci lalu menaburkan baking soda pada busa sabun yang terus meluap. Kemudian tutup pintu mesin cuci.
Baca Juga: Krisis Air Bersih di NTT, Shopee Resmikan Pembangunan Pompa Air
Baking soda ini akan menyerap air pada busa sehingga luapan busa sabun bisa dikendalikan. Mesin cuci pun akan lebih mudah dibersihkan.
Wah ternyata ada banyak kegunaan baking soda untuk mencuci pakaian ya, Kawan Puan!
Mulai sekarang kamu wajib menyetok baking soda di tempat cucimu, agar saat ada noda membandel atau busa sabun pada mesin cuci meluap, bisa segera diatasi. (*)