Pelembab dengan Ekstrak Buah Semangka untuk Memperkuat Skin Barrier

Anna - Rabu, 7 April 2021
Dear Me Beauty Skin Barrier Water Cream.
Dear Me Beauty Skin Barrier Water Cream. Dok Dear Me Beauty

Baca Juga: Jangan Disepelekan, 4 Posisi Tidur Ini Ternyata Bisa Pengaruhi Kesehatan Kulit Wajah

Dear Me Beauty Skin Barrier Water Cream yang mengandung ekstrak buah semangka.
Dear Me Beauty Skin Barrier Water Cream yang mengandung ekstrak buah semangka. Dok Dear Me Beauty

Produk ini merupakan pelembab 2-in-1 pertama di Indonesia dengan teknologi water burst, sebuah terobosan dari Dear Me Beauty yang menghasilkan tekstur ringan yang unik dengan bulir air saat pemakaian. 

Pelembab ini mampu mengurangi Transepidermal Water Loss dan membantu menenangkan jerawat dari penggunaan masker sehari-hari.

"Melihat tren pemakaian skincare yang berlapis, Teknologi water Burst menjadikan formulasi Skin Barrier Water Cream mudah diserap dan bertekstur ringan seperti air,” ujar Nikita Wiradiputri, CEO Dear Me Beauty dalam siaran pers.

Baca Juga: Mudah Dilakukan, Ikuti 5 Langkah Merawat Kulit Kering agar Sehat dan Lembab

Kandungan andalannya antara lain, lima persen Niacinamide, yang diklaim paling tinggi pada produk pelembab lokal. Produk ini juga dilengkapi dengan kandungan hebat lainnya seperti Ceramide, Hyaluronic Acid, Cica, Adenosine, dan ekstrak buah semangka.

Hasilnya, kulit lembab dan ketahanan lapisan kulit juga terjaga.

Hal ini membuat pelembab dari Dear Me Beauty dapat menyerap dengan cepat, aman bagi remaja, kulit sensitif dan acne-prone, serta diklaim aman bagi yang sedang menyusui maupun hamil.

Nikita menyebut, Skin Barrier Water Cream juga mengandung antioksidan yang akan melindungi kulit dari paparan sinar biru yang berasal dari perangkat digital.

Pelembab yang telah diuji secara dermatologi dan terdaftar di BPOM ini tidak hanya memberi kelambaban ektra tetapi juga menguatkan skin barrier.

Baca Juga: Memakai Sunscreen Harus Seberapa Banyak? Ini Saran Ahli Dermatologi

Penulis:
Editor: Anna


REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha