Menurut CEO Rentique, Dea Amira, selama masa pandemi orang belajar hidup dengan metode “live with less."
" Konsumen saat ini lebih memilih untuk mengkonsumsi sedikit barang namun sustainable & reliable," ucap Dea
Sebab, sepertinya mempertahankan lemari pakaian yang penuh dengan fast fashion item yang biasa hanya digunakan sekali atau dua kali sudah bukan menjadi tren lagi.
Sebagai solusi, layanan sewa satuan atau one time rental pun bisa menjadi pilihan yang tepat.
Salah satu orang yang sudah berlangganan fesyen rental adalah Putri Indonesia Gorontalo 2019, Artika Rustam.
Baca Juga: Bangga! Medina Zein Bawa Nama Indonesia ke Kancah Fashion Turki
“Saya 100% menyukai konsep fashion rental, memiliki sesuatu yang baru yang kemudian beberapa kali dipakai dan setelah itu mencoba item baru," ucap Artika.
Menurutnya dengan menggunakan jasa fesyen rental, biaya yang dikeluarkan jauh lebih hemat.