Parapuan.co - Kawan Puan, apakah kamu sedang mencari peluang karier baru pada tahun 2021 ini?
Bila iya, hal apa saja yang sudah kamu siapkan agar peluang karier kamu lebih terbuka?
Secara pada tahun 2021 ini, perekonomian Indonesia masih pada tahap pemulihan karena pandemi Covid-19.
Maka tak heran bila banyak perusahaan yang akan cukup selektif dalam memilih karyawan baru untuk dipekerjakan.
Selain itu, juga tidak sedikit saingan yang akan menjadi lawanmu dalam perjuangan mencari pekerjaan ini loh.
Baca Juga: Agar Dilirik HRD, Ini 3 Waktu Terbaik Mengirim Lamaran Pekerjaan
Nah untuk membantu kamu, melansir dari Kompas.com, berikut PARAPUAN telah merangkum beberapa tips agar peluang karier lebih terbuka.
1. Perjelas karier yang kamu inginkan
Sebelum kamu mengirimkan lamaran pekerjaan ke setiap lowongan kerja yang ada, kamu bisa mencoba memikirkan terlebih dahulu jenis pekerjaan apa yang kamu inginkan.
Latesha Byrd, seorang pakar karier merekomendasikan agar para pencari kerja menyusun sebuah daftar keinginan.
Kamu bisa menulis poin-poin mengenai jenis lingkungan kerja apa yang bisa mendukung kinerjamu semakin baik, jenis tim yang ingin kamu ajak bekerjasama, dan budaya perusahaan.
"Menyusun tujuan dan hal-hal yang kamu inginkan merupakan ide yang baik untuk mengetahui hal apa saja dalam lingkungan kerja yang tidak dapat dinegoisasikan menurutmu," kata Byrd.
2. Perbarui profil
Nah Kawan Puan, setelah kamu selesai menyusun keinginan karier kamu, langkah selajutnya adalah memperbarui resume, CV, atau profil LinkedIn-mu.
Selain itu, kamu juga bisa memperbarui biografi yang ada pada setiap akun sosial mediamu.
Pastikan profil kamu terlihat profesional dan menunjukkan konsistensi.
Misalnya, jika kamu melamar di bidang keuangan untuk posisi manajer program atau menjadi manajer produk di perusahaan teknologi, maka kamu bisa menyesuaikan resumemu dengan deskripsi pekerjaan yang perusahaan inginkan.
"Namun lebih dari itu, saya sangat menyarankanmu untuk melihat profil LinkedIn orang lain, yang sudah profesional di bidang yang kamu lamar," saran Ariel Lopez, pakar karier lainnya.
Baca Juga: Jobseeker Wajib Tahu, Ini Tips Menulis CV agar Diterima di BUMN
3. Pahami jenis pelatihan dan pendidikan yang dibutuhkan
Selain memperbarui profil dan re-branding diri, kamu juga harus memahami jenis keahlian apa yang kamu butuhkan untuk melamar kerja pada posisi yang kamu incar.
Kamu bisa tanyakan pada dirimu sendiri keahlian apa yang masih kurang kamu miliki sebelum melamar pada posisi itu.
Jika kamu merasa ada beberapa kemampuan kamu yang masih kurang, kamu bisa melakukan pemetaan berapa banyak biaya, waktu, dan energi yang dibutuhkan untuk mengasah kemampuan baru itu.
Mengasah kemampuan atau keahlian sesuai dengan yang dibutuhkan oleh pihak perusahaan bisa jadi nilai tambah untuk kamu dibanding pelamar lainnya.
4. Meyakinkan HRD
Kawan Puan bila kamu ingin lompat karier ke industri yang berbeda dari pekerjaanmu yang sebelumnya, penting untuk menjelaskan kepada HRD (Human Resources Development) perusahaan tentang alasanmu ingin pindah.
Selain itu, berikan alasan yang rasional tentang bagaimana skill-mu dalam bidang sebelumnya bisa diaplikasikan atau ditransfer ke bidang kerjamu yang baru.
Adapun beberapa skill yang bisa ditransfer adalah seperti keahlian dalam berkomunikasi, menjaga hubungan baik dengan klien atau konsumen, pemecahan masalah, serta pemikiran inovatif dan kreatif yang sangat berharga di industri manapun.
Jika kamu punya kemampuan tersebut, tonjolkan dalam resume dan wawancara.
Baca Juga: Definisi Glass Ceiling, Penyebab, dan Cara Atasi Diskriminasi Perempuan di Dunia Kerja
5. Perluas jaringan
Pada masa pandemi Covid-19 ini, tentu bukan hal mudah untuk bisa berkomunikasi secara tatap muka.
Namun demikian, kamu masih bisa memanfaatkan teknologi komunikasi untuk memperluas koneksi pertemanan kamu.
Jika kamu menemukan peluang pekerjaan yang menarik, kamu buka LinkedIn untuk melihat jaringan yang telah terhubung dengan kamu.
Mungkin saja kamu punya jaringan teman atau kenalan yang memiliki kontak dengan perusahaan tersebut.
Siapa tahu koneksi kamu itu bisa membantumu untuk menghubungkan kepada orang yang tepat.
"Jaringan online adalah segalanya, dan LinkedIn akan menjadi kuncinya," ungkap Byrd.
Nah Kawan Puan, bila kamu sedang ada di tahap mencari peluang karier, kamu bisa banget nih coba lime tips di atas. (*)